Bunaken
Cegah Kriminalitas, Polsek Bunaken Manado Bubarkan Warga Pesta Miras di Tempat Umum
Kegiatan ini dipimpin langsung Kapolsek Pulau Bunaken, Manado, Sulawesi Utara bersama personel.
Penulis: Rhendi Umar | Editor: Rizali Posumah
Terutama karena Pulau Bunaken merupakan salah satu destinasi wisata internasional.
Dengan situasi yang aman, diharapkan citra Bunaken sebagai kawasan wisata dunia tetap terjaga.
Melalui kegiatan ini, Polsek Pulau Bunaken menegaskan komitmennya dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif.
Polisi juga mengajak masyarakat berperan aktif mendukung upaya tersebut dengan melaporkan setiap aktivitas yang dianggap dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas.
Tentang Bunaken
Kecamatan Bunaken Kepulauan adalah bagian dari kota Manado.
Total ada empat kelurahan, yakni Alung Banua, Bunaken, Manado Tua 1 dan Manado Tua 2.
Jarak dari Pulau Bunaken ke Manado adalah sekitar 7 mil.
Dapat ditempuh dengan perahu motor atau speed boat dalam waktu sekitar 30 hingga 50 menit, tergantung pada jenis dan kecepatan kapal serta kondisi cuaca dan arus laut.
Perjalanan ini dimulai dari pelabuhan di Manado menuju Pulau Bunaken yang terletak di Teluk Manado.
Bunaken Kepulauan, khususnya Pulau Bunaken terkenal bagi para pelancong baik nasional maupun mancanegara.
Di sini terdapat objek wisata taman laut Bunaken yang merupakan bagian dari Taman Nasional Bunaken.
Taman laut ini memiliki biodiversitas kelautan salah satu yang tertinggi di dunia.
Dengan total 20 titik selam, dan 12 di antaranya yang paling terkenal dan paling banyak diminati para turis.
Baca juga: Peristiwa Tragis, Dua Penambang Meninggal Tertimpa Longsor di Tambang Ilegal Bowone Sangihe Sulut
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/KAMTIBMAS-Dalam-upaya-menjaga-keamanan-dan-ketertiban-masyarakat-KamtibmasKLIO990.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.