Editorial Tribun Manado
Peluang dari Wings Air
Jangan sia-siakan peluang yang telah ditawarkan pihak maskapai yang kembali membuka jalur penerbangan ini.
Kita tahu bersama, dua daerah ini menyimpan potensi pariwisata yang luar biasa yang butuh pengembangan.
Keberadaan akses penerbangan akan sangat membantu pengembangan itu.
• TV ABC News Australia Wawancara Gubernur Olly Soal KEK Pariwisata, Sulut The Next Bali
Maka itu, butuh peran banyak pihak, termasuk pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta untuk mengelola kawasan wisata sebaik mungkin.
Lihat saja Raja Ampat, destinasi wisata bahari di Papua yang kini mendunia. Kepopulerannya adalah hasil kerja keras banyak pihak, dan tentu saja didukung dengan akses yang mudah.
Maka itu, jangan sia-siakan peluang yang telah ditawarkan pihak maskapai yang kembali membuka jalur penerbangan ini.
Kita berharap, dua daerah di bagian utara Sulawesi Utara sekaligus daerah terluar Indonesia tersebut semakin berkembang sehingga berdampak pada kesejahteraan warga setempat.
Pun kita yakin, perkembangan di dua daerah itu pasti berdampak pada daerah dan masyarakat Sulawesi Utara. (*)
• Anak dengan HIV Minum Obat Dewasa: Perusahaan Farmasi Enggan Impor ARV untuk Anak
• Jaksa Tangkap Jaksa: Peras Mantan Bos BUMN Rp 1 Miliar
• Ledakan Granat Asap di Monas, Ini Penjelasan Pakar Intelijen Soleman Ponto
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/wings-air-05.jpg)