Harga Emas
Harga Emas Antam Naik Sedikit Senin 17 November 2025, Segini Per Gram
Antam menyediakan penjualan emas mulai dari pecahan 0,5 gram hingga 1 kilogram (1.000 gram), investor dapat memilih sesuai kebutuhan
Ringkasan Berita:1.Terpantau Senin (17/11/2025) dari laman Logam Mulia, emas Antam mengalami kenaikan tipis.2.Selain harga jual, harga jual kembali (buyback) juga ikut mengalami kenaikan. Buyback kini berada di angka Rp2.212.000 per gram.3.Antam menyediakan penjualan emas mulai dari pecahan 0,5 gram hingga 1 kilogram (1.000 gram), sehingga investor dapat memilih sesuai kebutuhan investasi.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Harga emas di Indonesia terus berubah hampir setiap harinya.
Emas Antam adalah emas yang diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk (Antam), perusahaan yang sebelumnya merupakan BUMN tambang dan kini menjadi anak usaha PT Inalum (Persero) atau MIND ID.
Meski ada beberapa jenis emas batangan dari berbagai perusahaan yang beredar di Indonesia, emas Antam adalah produk emas 24 karat yang paling populer di Indonesia.
Baca juga: Harga Emas Naik Tipis Hari Ini Senin 17 November 2025, per Gram Dijual Segini
Ada banyak jenis emas yang diperdagangkan di Indonesia, termasuk emas Antam.
Terpantau Senin (17/11/2025) dari laman Logam Mulia, emas Antam mengalami kenaikan tipis.
Kenaikannya hany Rp3 ribu saja per gram.
Harga tersebut naik dari Rp2.348.000 menjadi Rp2.351.000 per gram. Kenaikan ini menambah dinamika pasar emas yang belakangan ramai akibat meningkatnya minat masyarakat terhadap investasi logam mulia.
Selain harga jual, harga jual kembali (buyback) juga ikut mengalami kenaikan. Buyback kini berada di angka Rp2.212.000 per gram.
Antam menyediakan penjualan emas mulai dari pecahan 0,5 gram hingga 1 kilogram (1.000 gram), sehingga investor dapat memilih sesuai kebutuhan investasi.
Berapa Harga Emas Antam Berdasarkan Pecahan?
Berikut harga emas batangan Antam pada Senin:
0,5 gram: Rp1.222.500
1 gram: Rp2.351.000
2 gram: Rp4.642.000
3 gram: Rp6.938.000
5 gram: Rp11.530.000
10 gram: Rp23.005.000
25 gram: Rp57.387.000
50 gram: Rp114.695.000
100 gram: Rp229.312.000
250 gram: Rp573.015.000
500 gram: Rp1.145.820.000
1.000 gram: Rp2.291.600.000.
Daftar harga ini menjadi acuan masyarakat dalam menentukan pilihan investasi sesuai kemampuan dan strategi finansial masing-masing.
Bagaimana Ketentuan Pajak dalam Transaksi Pembelian Emas?
Transaksi pembelian emas batangan di PT Antam Tbk dikenakan potongan pajak sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34/PMK.10/2017.
| Harga Emas Naik Tipis Hari Ini Senin 17 November 2025, per Gram Dijual Segini |
|
|---|
| Harga Emas Galeri 24 di Pegadaian Hari Ini Minggu 16 November 2025 |
|
|---|
| Harga Emas Antam Anjlok Jauh Minggu 16 November 2025, Segini Per Gram |
|
|---|
| Harga Emas Pegadaian Turun Drastis Minggu 16 November 2025, per Gram Dijual Segini |
|
|---|
| Harga 2 Jenis Emas di Pegadaian Kompak Turun Sabtu 15 November 2025, Segini Per Gram |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Harga-Emas-Antam-Hari-Ini-Minggu-3-November-2024.jpg)