Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Anak Bunuh Ayah di Manado

Pelayat Sebut Korban Pembunuhan Anak Kandung di Manado Baru Ulang Tahun pada 24 Desember 2023

Kejadian tragis ini tak disangka oleh para pelayat yang berdatangan ke rumah duka. Salah satu pelayat, Livi, mengaku terkejut dengan kejadian itu.

|
Tribunmanado.co.id/Petrick Sasauw
Ilustrasi rumah duka korban pembunuhan anak kandung di Kelurahan Islam, Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara, Rabu (3/1/2024). 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Suasana duka menyelimuti Kelurahan Islam, Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara, Rabu (3/1/2024).

Almarhum David Boham, seorang penduduk setempat, tewas dibunuh oleh anak kandungnya di rumahnya sendiri.

Kejadian tragis ini tak disangka oleh para pelayat yang berdatangan ke rumah duka.

Salah satu pelayat, Livi, mengaku terkejut dengan kejadian tersebut.

"Saya dapat informasi dari postingan keluarga di media sosial katanya David dibunuh anak sendiri," ucapnya kepada Tribunmanado.co.id.

Padahal, almarhum baru saja merayakan ulang tahun pada 24 Desember 2023 lalu.

"Tak disangka beliau meninggal hari ini," lanjutnya.

Livi mengatakan bahwa almarhum merupakan sosok yang sangat peduli terhadap masyarakat.

“Itulah kenapa dia dipercayakan sebagai kepala jaga lingkungan di sini,” katanya.

Para pelayat terus berdatangan ke rumah duka untuk memberikan belasungkawa kepada keluarga.

Baca juga: Anak Polisi Bikin Laporan di Polda Tak Dihiraukan, Malah Dituding Main Tubang

Baca juga: Survei IPE, Elektabilitas Ganjar - Mahfud Tertinggi, Rebound di Bulan Desember 2023

Pelayat Mulai Berdatangan ke Rumah Duka Korban Pembunuhan Anak Kandung di Manado Sulawesi Utara

Para pelayat mulai berdatangan ke rumah duka David Boham (52) yang merupakan korban pembunuhan anak kandungnya sendiri, Adipati Boham (23).

Rumah duka berlokasi di Kampung Islam Lingkungan V, Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara.

Kerabat, tetangga, dan para pelayat terus berdatangan.

Berdasarkan pengamatan tribunmanado.co.id, beberapa orang duduk di teras rumah.

Rumah korban pembunuhan anak kandung di Kampung Islam Lingkungan V, Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara, Rabu (3/1/2024).
Rumah korban pembunuhan anak kandung di Kampung Islam Lingkungan V, Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Sulawesi Utara, Rabu (3/1/2024). (Tribunmanado.co.id/Petrick Sasauw)
Halaman
12
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved