Manado Sulawesi Utara
Kondisi Memprihatinkan, Pemkot Manado Sulawesi Utara Bantu Operasi Katarak Seorang Warga
Plt Kadis Kominfo Kota Manado, Reyn Heydemans, mengatakan awalnya Makahanap tak mau dioperasi. Tapi setelah dibujuk akhirnya ia bersedia dioperasi.
Penulis: Rhendi Umar | Editor: Isvara Savitri
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Seorang ibu bernama N Makahanap (68), warga kelurahan Buha menerima pelayanan kesehatan dari Pemerintah Kota Manado, Sulawesi Utara.
Dia menerima operasi katarak secara gratis di Rumah Sakit Mata Provinsi Sulut baru-baru ini.
Mata sebelah kanan Makahanap sudah tidak bisa melihat, sedangkan mata sebelah kiri sudah kabur karena katarak.
Bantuan tersebut diberikan Pemkot Manado mengingat kondisinya yang tinggal sendiri dan hanya mendapat bantuan makanan dari masyarakat sekitar.
Dia memiliki dua anak namun tinggal di luar kota dan sudah lama tidak berkomunikasi dengannya.
Plt Kadis Kominfo Kota Manado, Reyn Heydemans, mengatakan awalnya Makahanap tak mau dioperasi.
Baca juga: Ramalan Shio Besok Kamis 2 November 2023: Naga Jalan Menguntungkan, Ular-Macan?
Baca juga: Ramalan Shio Besok Kamis 2 November 2023: Kambing Murah Hati, Kerbau-Tikus?
Tapi setelah dibujuk oleh Kepala Dinas Kesehatan Manado, dr Steaven Dandel, akhirnya ia bersedia dioperasi.
"Operasi berjalan lancar dan Puskesmas Bengkol secara rutin membawa Ibu Makahanap
ke RS Mata untuk pengecekan pasca operasi," jelasnya, Rabu (1/11/2023).
Tak hanya itu, Pemkot Manado juga memperbaiki WC rumah Makahanap yang tidak berfungsi dengan baik.
"Pemkot Manado akan terus memberikan dukungan bagi Ibu Makahanap dalam rangka memastikan tidak ada lagi miskin ekstrem di Kota Manado," tambah Reyn Heydemans.
Dia pun berharap masyarakat bisa menginformasikan kalau ada masyarakat yang masuk kategori miskin ekstrem kepada ketua lingkungan masing-masing.
Seperti diketahui, Pemkot Manado memang tengah menangani kemiskinan ekstrem dengan target tidak ada kemiskinan ekstrem di tahun 2024.
| Perhumas Muda Manado Dilantik, Farist Soeharyo Ajak Generasi Muda Sulut Ciptakan Narasi Positif |
|
|---|
| Pelajar Sebut Trotoar di Sekitar Perpustakaan Daerah Sulut Kini Lebih Nyaman untuk Pejalan Kaki |
|
|---|
| Fotografer FotoYu di Megamas Manado Utamakan Etika dan Privasi Pengunjung |
|
|---|
| Kisah Fotografer FotoYu di Kawasan Megamas Manado, Belajar Otodidak |
|
|---|
| Banyak Coretan di Fasilitas Umum, Warga Minta Pemkot Manado Sanksi Pelaku |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Caption-Seorang-ibu-bernama-N-Makahanap-warga-kelurahan-Buha-menerima.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.