Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kecelakaan Jet Ski di Manado

Sosok Ridwan Lolah, Ayah 2 Anak Korban Kecelakaan Jet Ski di Manado, Eks Mertua: Saya Nggak Sanggup

Mantan mertua Ridwan, Merlin, mengaku tak kuasa menahan sedih saat mendengar kabar ayah dari dua cucunya itu menjadi korban.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Indry Panigoro
Dokumen Koaderal VIII Manado
EVAKUASI KORBAN - Tim SAR Gabungan akhirnya berhasil menemukan dua korban kecelakaan jet ski di perairan Teluk Manado, tepatnya di Kawasan Megamas Manado, Sulawesi Utara (Sulut) pada Senin, 3 November 2025. Salah satu korban bernama Ridwan Lolah. 

Ringkasan Berita:
  • Berikut ini adalah sosok Ridwan Lolah.
  • Ridwan menjadi korban kecelakaan jet ski di Teluk Manado pada Senin 3 November 2025 kemarin.
  • Ia meninggalkan 2 anak yang masih kecil.

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Awan duka menyelimuti keluarga Ridwan Lolah (25).

Ridwan Lolah adalah salah satu korban kecelakaan jet ski di Teluk Manado, Sulawesi Utara, pada Senin (3/11/2025). 

Teluk Manado adalah sebuah teluk yang berada di semenanjung utara Pulau Sulawesi, di Provinsi Sulawesi Utara.

Teluk di Sulawesi Utara sangat beragam dan terbagi di berbagai daerah.

Teluk juga dapat dijadikan sebagai tujuan wisata bersama keluarga.

Dari Teluk Manado, kita dapat menyaksikan pemandangan laut di sertai beberapa pulau yang menjadi tujuan wisata.

Di Teluk Manado itulah sebuah tragedi terjadi, di mana 2 orang dikabarkan hilang usai jet ski alami kecelakaan.

Ridwan Lolah tewas bersama temannya Wandy Haikal.

Keduanya ditemukan tenggelam di kedalaman 20-30 meter keesokan harinya, Selasa 4 November 2025.

Ridwan Lolah merupakan warga Pakowa, Manado, Sulawesi Utara (Sulut).

Ia ditemukan meninggal pada Selasa pagi (4/11/2025) sekitar pukul 09.30 WITA.

Penemuan yang dilakukan tim penyelam, korban berada di kedalaman sekitar 20 meter.

Berjarak 60 meter dari titik terakhir korban terlihat.

Korban kemudian dievakuasi ke RS Bhayangkara Manado untuk penanganan lebih lanjut oleh pihak berwenang.

Ia kemudian disemayamkan di rumah duka di Lingkungan 4 Kelurahan Bumi Nyiur, Kecamatan Wanea, Kota Manado, Selasa siang.

Pemakaman Dihadiri Kapolda 

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved