Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Populer Sulut

3 Berita Populer Sulut Sepekan: 2 Bocah Meninggal di Perairan Bitung, Pohon Besar Tumbang di Manado

Berikut berita populer Sulawesi Utara dalam sepekan. 2 Bocah Meninggal di Perairan Bitung hingga Pohon Besar Tumbang di Manado.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Rizali Posumah
Dokumentasi Tribun Manado
BERITA POPULER SULUT - Foto tiga berita populer Sulawesi Utara dalam sepekan. Oknum guru di Manado aniaya siswa SD hingga siswa jatuh sakit. Pohon tumbang dan timpa kendaraan di Jalan RW Mongisidi Manado. Dua bocah perempuan meninggal karena tenggelam saat mandi di pantai Bitung. 

Ringkasan Berita:
  • Dari Manado, ada berita seorang guru yang melakukan penganiayaan terhadap siswa SD hingga siswa tersebut jatuh sakit. 
 
  • Ada juga peristiwa pohon tumbang di Jalan RW Mongosidi yang menghebohkan jagad media sosial lantara pohon tersebut cukup besar dan menimpa kendaraan.
 
  • Di Bitung, ada berita tentang dua orang bocah yang meninggal saat sedang mandi di pantai.

 

 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Dalam sepekan ini berbagai peristiwa heboh terjadi di Sulawesi Utara

Dari Manado, ada berita seorang guru yang melakukan penganiayaan terhadap siswa SD hingga siswa tersebut jatuh sakit. 

Ada juga peristiwa pohon tumbang di Jalan RW Mongosidi yang menghebohkan jagad media sosial lantara pohon tersebut cukup besar dan menimpa kendaraan hingga menyebabkan kerusakan cukup parah. 

Di Bitung, ada berita tentang dua orang bocah yang meninggal saat sedang mandi di pantai. 

Seorang Guru di Manado Aniaya Siswa SD hingga Sakit

GURU DITANGKAP - Berita Populer Manado, Selasa 11 November 2025. Oknum guru berinisial GRM yang dilaporkan menganiaya seorang siswa SD di Tuminting, Manado, Sulut, ditahan pihak Kepolisian.
GURU DITANGKAP - Berita Populer Manado, Selasa 11 November 2025. Oknum guru berinisial GRM yang dilaporkan menganiaya seorang siswa SD di Tuminting, Manado, Sulut, ditahan pihak Kepolisian. (Dok. HANDOUT/ISTIMEWA)

Degradasi moral kembali merambah dunia pendidikan di Sulawesi Utara

Belum lama kasus oknum guru SMA pesta miras di ruang sekolah dan ancam penyandang disabilita di Minahasa Utara, kini di Manado seorang guru berulah. 

Di Manado seorang guru bernisial GRM diduga melakukan kekerasan terhadap seorang siswa SD. 

Perbuatan tersebut, dilakukannya diduga setelah dirinya minum minuman keras. 

Peristiwa ini terjadi di Tuminting Kota Manado, pada Jumat 7 November 2025. 

Saat ini kasus tengah ditangani pihak yang berwajib atas laporan orang tua korban. 

Baca selengkapnya

Dua Bocah Meninggal karena Tenggelam di Perairan Bitung

RUMAH DUKA - Suasana di rumah duka salah satu korban di Kelurahan Bitung Barat Satu, Kecamatan Maesa, Kota Bitung, Jumat (14/11/2025) malam. Cerita saksi Meyvi Lahimade (43), kronologi dua balita meninggal dunia terseret ombak di perairan Pantai Candi Kota Bitung.
RUMAH DUKA - Suasana di rumah duka salah satu korban di Kelurahan Bitung Barat Satu, Kecamatan Maesa, Kota Bitung, Jumat (14/11/2025) malam. Cerita saksi Meyvi Lahimade (43), kronologi dua balita meninggal dunia terseret ombak di perairan Pantai Candi Kota Bitung. (Dok. Kasat Reskrim Polres Bitung)

Sejumlah fakta terungkap terkait kasus dua bocah perempuan yang meninggal karena tenggelam di Pantai Candi, Kelurahan Bitung Barat Satu, Kecamatan Maesa, Kota Bitung, Sulawesi Utara, Kamis 13 November 2025 sore. 

Kedua bocah tersebut sempat dibawa ke rumah sakit setelah ditemukan. 

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved