Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kasus Perundungan

Cerita Ibu Siswa Korban Perundungan: Sebelum Meninggal Anaknya Mengalami Rabun dan Kelumpuhan

Hisyam meninggal dunia pada Minggu (16/11/2025) pagi sekira pukul 06.00 WIB setelah sepekan dirawat di Rumah Sakit.

|
Editor: Rizali Posumah
Warta Kota/Ikhwana Mutuah Mico
RUMAH DUKA - Rumah duka korban perundungan dan kekerasan, Muhammad Hisyam, di kawasan Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), Banten. Korban dikonfirmasi meninggal dunia pada Minggu (16/11/2025) setelah sempat dirawat selema sepekan di RS Fatmawati, Jakarta Selatan. 

"Belum tau hasilnya, pasca pemukulan (belakang kepala)," ujar Alvian.

Pantauan dari Tribun Tangerang, kediaman keluarga Hisyam di kawasan Serpong, Tangsel, Banten, telah dipadati warga yang melayat.

Jenazah Hisyam rencananya akan dimakamkan di makam keluarga yang tidak jauh dari rumah duka.

Sebelum meninggal dunia, Hisyam sempat kritis pada Rabu (12/11/2025) lalu dan harus dirawat di ruang ICU RS Fatmawati.

Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Hingga Hisyam menghembuskan nafas terakhirnya, polisi belum juga menetapkan tersangka dalam kasus ini. 

Menurut Kapolres Tangsel, AKBP Viktor Ingkiriwang, penetapan tersangka belum dilakukan karena menunggu korban pulih. 

Viktor menyebut keluarga masih berfokus pada pemulihan kesehatan korban.

"Dari pihak keluarga yang memang masih fokus untuk mengobati yang diduga korban. Kami juga sudah tiga kali mendatangi korban," katanya pada Sabtu (15/11/2025), dikutip dari Tribun Tangerang.

Dia pun menegaskan belum ada tersangka ditetapkan karena pemeriksaan belum dapat dilanjutkan terhadap korban.

Di sisi lain, Viktor mengungkapkan pihaknya sudah memeriksa beberapa saksi terkait kasus ini.

"Sudah empat saksi yang kami lakukan pemeriksaan, dan dari ahli juga sudah ada penampingan dari UPTD PPA Kota Tangsel," ujarnya. 

(Tribunnews.com: Yohanes Liestyo Poerwoto/Warta Kota: Ikhwana Mutuah Mico/Tribun Tangerang: Nurmahadi)

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.

Bergabung dengan WA Tribun Manado di sini >>>

Simak Berita di Google News Tribun Manado di sini >>>

Baca Berita Update TribunManado.co.id di sini >>> 

SUMBER: TRIBUNNEWS.COM

Sumber: Tribun Manado
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved