Bolsel Sulawesi Utara
Akhir Tahun 2025, RSUD Bolsel Bakal Naik Tipe C, Pembangunan Sudah 70 Persen
Pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) bakal selesai tepat waktu pada akhir bulan Desember 2025.
Penulis: Nielton Durado | Editor: Ventrico Nonutu
Tribun Manado/Nielton Durado
TEPAT WAKTU - Pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) bakal selesai tepat waktu pada akhir Bulan Desember 2025. Direktur RSUD dr Sadly Mokodongan mengatakan progres pembangunan revitalisasi RSUD Bolsel dari tipe D Ke C cukup cepat dibandingkan daerah lain.
“Semoga tetap berjalan dengan baik sehingga selesai tepat waktu, serta tahun depan sudah bisa kita manfaatkan untuk pelayanan lebih baik kepada masyarakat Bolsel,” ucapnya.
Ia juga menambahkan, progres pembangunan revitalisasi RSUD Bolsel dari tipe D Ke C cukup cepat dibandingkan daerah lain.
“Dari 12 daerah penerima program PHTC, empat wilayah dinyatakan on target dan dipastikan mampu menyelesaikan pembangunan tepat waktu, yakni Kabupaten Bolsel, Kabupaten Kubu Raya, Kota Bima, dan Kabupaten Konawe Kepulauan,” pungkasnya.
(TribunManado.co.id/Nie)
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
Berita Terkait: #Bolsel Sulawesi Utara
| Pengunjung Keluhkan Banyak Sampah di Pantai Modisi Bolsel, Minta Pengelola Beri Perhatian |
|
|---|
| Proyek JIAT di Tolondadu Dua Bolsel Disorot Warga, APH Diminta Turun Tangan |
|
|---|
| Jalan di Kombot Timur Bolsel Sulut Rusak Akibat Tergerus Ombak, Warga: Ini Sangat Berbahaya |
|
|---|
| Tergerus Ombak, Tanggul di Pantai Sondana Bolsel Mulai Rusak, Warga Minta Perhatian Pemerintah |
|
|---|
| Daftar Gaji dan Tunjangan Anggota DPRD Bolsel, Capai Rp 35 Juta per Bulan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Pembangunan-Rumah-Sakit-Umum-Daerah-RSUD-Kabupaten-Bolaang-Mongondow-Selatan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.