Bitung Sulawesi Utara
PT Fishing Trade International di Bitung Terbakar, Kerugian Capai Rp 1 Miliar
Menurutnya, petugas tiba di lokasi sekitar pukul 03.45 Wita dan langsung melakukan upaya pemadaman.
Penulis: Fistel Mukuan | Editor: Gryfid Talumedun
Ringkasan Berita:
- Kebakaran terjadi di kawasan industri PT Fishing Trade International, Kelurahan Paceda, Kecamatan Madidir, Kota Bitung, Kamis (13/11/2025) dini hari sekitar pukul 03.35 Wita.
- Dua armada Damkar Posko Timur diterjunkan dan berhasil memadamkan api sepenuhnya pada pukul 07.30 Wita setelah hampir empat jam berjibaku di lokasi.
- Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 1 miliar. Penyebab kebakaran masih diselidiki pihak berwenang.
TRIBUNMANADO.CO.ID — Kebakaran melanda kawasan industri di PT Fishing Trade International, Kelurahan Paceda, Kecamatan Madidir, Kota Bitung, Kamis (13/11/2025) dini hari.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bitung, Bismar Manurung, saat dihubungi mengatakan pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 03.35 Wita.
“Setelah menerima laporan, dua armada yaitu C02 dan C01 dari Posko Timur langsung kami kerahkan ke lokasi kejadian,” ujar Bismar, Kamis pagi.
Baca juga: Putusan Bersejarah MK: Polisi Aktif Tak Boleh Lagi Duduki Jabatan Sipil, Harus Mundur atau Pensiun
Menurutnya, petugas tiba di lokasi sekitar pukul 03.45 Wita dan langsung melakukan upaya pemadaman.
Lebih lanjut katanya, proses pemadaman hingga pendinginan selesai pagi.
“Begitu sampai di lokasi, tim langsung melakukan pemadaman dibantu personel lain.
Setelah api berhasil dikendalikan, petugas melakukan pendinginan untuk memastikan tidak ada titik api tersisa,” kata Bismar.
Setelah hampir empat jam berjibaku, api berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 07.30 Wita.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 1 miliar," ungkapnya.
Bismar menambahkan, penyebab pasti kebakaran masih dalam tahap penyelidikan oleh pihak berwenang.
Ia juga mengimbau perusahaan serta masyarakat untuk memperhatikan aspek keselamatan dan kesiapsiagaan terhadap potensi kebakaran, terutama di area industri. (fis)
-
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
Baca berita lainnya di: Google News
WhatsApp Tribun Manado: Klik di Sini
| Daftar Harga Bahan Pokok di Pasar Girian Bitung, Daging Ayam Rp 32.000 Perkilo |
|
|---|
| Wakil Wali Kota Bitung Randito Maringka Dampingi YSK Luncurkan Penyaluran Bantuan Pangan Nasional |
|
|---|
| Daftar Lengkap 8 Nama Camat se-Kota Bitung Sulawesi Utara, Tujuh Definitif dan Satu Pelaksana Tugas |
|
|---|
| Daftar Nama 8 Lurah di Kecamatan Madidir Bitung Sulawesi Utara |
|
|---|
| Warga Dua Sudara Blokade Jalan ke Tambang, Wali Kota Bitung Panggil PT MSM TTN dan Forkopimda |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/PT-Fishing-Trade-International-Kelurahan-Paceda-Kecamatan-Madidir.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.