Bitung Sulawesi Utara
Satlantas Bitung Amankan 105 Pelanggaran di Hari Perdana Operasi Patuh
Polres Bitung mencatat sebanyak 105 pelanggaran lalu lintas di hari pertama pelaksanaan Operasi Patuh Samrat 2025
Penulis: Fistel Mukuan | Editor: Chintya Rantung
TRIBUNMANADO.CO.ID - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bitung mencatat sebanyak 105 pelanggaran lalu lintas di hari pertama pelaksanaan Operasi Patuh Samrat 2025, yang dimulai pada Senin, 14 Juli 2025 kemarin.
Operasi kepolisian yang akan berlangsung selama 14 hari hingga 27 Juli ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas sekaligus menekan angka kecelakaan di wilayah hukum Polres Bitung.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bitung, IPTU Muhammad Syarif Subarkah, saat dikonfirmasi pada Selasa (15/7/2025), membeberkan hasil dari operasi di hari pertama.
"Di hari pertama Operasi Patuh Samrat, kami menindak 105 pelanggaran dengan berbagai jenis barang bukti yang kami amankan," ujarnya.
IPTU Syarif menekankan bahwa Operasi Patuh Samrat tidak hanya fokus pada penindakan, tetapi juga memberikan edukasi langsung kepada masyarakat tentang pentingnya keselamatan di jalan.
"Kami berharap, operasi ini dapat menjadi momentum untuk membangun budaya tertib berlalu lintas. Keselamatan adalah prioritas utama," tutupnya.
Barang Bukti yang Disita
• Kendaraan bermotor: 7 unit
• Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK): 57 lembar
• Surat Izin Mengemudi (SIM): 41 lembar
Jenis Kendaraan yang Melanggar
• Sepeda motor (R2): 81 pelanggaran
• Mobil minibus (R4): 8 pelanggaran
• Sedan: 1 pelanggaran
• Mobil pick-up: 8 pelanggaran
Persiapan Porprov Sulut 2025, Faji Bitung Seleksi Atlet di Kuala Girian |
![]() |
---|
Keterbatasan Anggaran, Bitung Kena Sanksi Administratif Karena Masih Gunakan Sistem Open Dumping |
![]() |
---|
Viral Kasus Perundungan di SMK Kota Bitung, Polisi Minta Sekolah Perkuat Pengawasan |
![]() |
---|
Pemohon SKCK Melonjak di Polres Bitung, Pelayanan Dibuka hingga Akhir Pekan dan Dini Hari |
![]() |
---|
Sejak Ada Makan Gratis, Siswa SMPN 19 Bitung Lebih Rajin Masuk Sekolah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.