Pilkada 2024 di Sulut
Pilkada Minahasa Tenggara, PDIP Punya Kandoli, Golkar Tonny Lasut, Demokrat dan Nasdem Cari Koalisi
Golkar dan PDIP kans bertarung di Pilkada Mitra. Keduanya bisa mengusung pasangan calon tanpa harus berkoalisi.
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Pemilihan Bupati Minahasa Tenggara, Provinsi Sulawesi Utara, akan menjadi peluang terbesar Ronald Kandoli (RK) kembali duduk di kursi eksekutif.
Pada periode 2013-2018 ia menjabat sebagai Wakil Bupati Mitra, mendampingi Bupati James Sumendap.
Ia bahkan sempat mencicipi status bupati sebagai pelaksana tugas selama empat bulan.
Kini, pada Pilkada 2024, nama Kandoli menguat. Kansnya besar.
Apalagi ia dekat dengan Ketua DPD PDIP Sulawesi Utara Olly Dondokambey yang juga Bendahara Umum DPP PDIP.
Dalam beberapa kesempatan, Olly selalu memenuhi undangan acara yang digelar Kandoli.
Dukungan bagi Kandoli juga mengalir dari kader PDIP.
Wakil Ketua DPC PDIP Kabupaten Mitra Sammy Pongilatan menyebut Kandoli merupakan figur yang paling tepat diusung.
"RK sangat dikenal, terlebih banyak membantu masyarakat. Ia juga punya pengalaman saat menjabat wakil bupati hingga sempat jadi Plt bupati,” kata dia, Senin (18/0/2024).
“Jadi saya rasa sangat tepat jika PDIP mengusung RK sebagai calon Bupati Mitra 2024 ini," lanjut dia.
Mantan anggota DPRD Mitra dua periode ini juga menilai peluang Kandoli diusung PDIP sangat terbuka karena kedekatannya dengan Olly.
"Kita bisa lihat setiap ada hajatan yang diselenggarakan oleh RK selalu dihadiri Ketua DPD PDIP,” lanjut dia.
“Itu bisa jadi signal dan pertanda beliau (RK) begitu dekat dengan Pak Ketua DPD PDIP Sulawesi Utara. Apabila nanti RK diusung, jelas 1.000 persen akan didukung," tekannya.
Kepada Tribun Manado, Kandoli menyatakan siap bila ditugaskan PDIP.
"Kalau partai menugaskan, saya siap untuk maju Pilkada Mitra," kata dia, Rabu (27/3/2024).
Pilkada Mitra 2024
Ronald Kandoli
Tonny Hendrik Lasut
Pricylia Elviera Rondo
Farry Liwe
Jocke Legi
Marty Ole
Feryando Lamaluta
Josef Kairupan
Dolfi Rogahang
| Daftar Lengkap Kepala Daerah Terpilih Se Sulawesi Utara Hasil Pilkada 2024, Gubernur hingga Bupati |
|
|---|
| Daftar Nama-nama Paslon Peraih Suara Terbanyak Pilkada 2024 di Seluruh Kabupaten Kota Provinsi Sulut |
|
|---|
| KPU Sulawesi Utara Tegaskan Hasil Resmi Pilkada Berdasar Rekapitulasi Suara Berjenjang |
|
|---|
| 54.224 Surat Suara Pilgub Sulawesi Utara Tiba di Gudang Logistik KPU Bolsel |
|
|---|
| Bekali Ribuan Penyelenggara Adhoc Sulut, Ketua DKPP Heddy Lugito : Tekanan di Pilkada Lebih Berat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Bursa-Kandidat-Pilkada-Mitra-2024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.