Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Mata Lokal Memilih

KPU Minahasa Sulawesi Utara Tetapkan 265 Ribu DPT Pemilu 2024

KPU Minahasa sudah mengumumkan ada 265 ribu DPT. Pemilih laki-laki berjumlah 133.652 dan perempuan sebanyak 131.348 orang.

Penulis: Mejer Lumantow | Editor: Isvara Savitri
Tribunmanado.co.id/Mejer Lumantow
KPU Minahasa, Sulawesi Utara, menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilu 2024. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MINAHASA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa melaporkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, untuk Pemilu 2024

Dari hasil rekapitulasi sebanyak 265 ribu DPT ditetapkan, Rabu (21/6/2023).

Ketua KPU Minahasa, Lord Malonda, mengatakan DPT ditetapkan dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi DPT tingkat Kabupaten Minahasa yang dihadiri oleh Bawaslu dan perwakilan partai politik peserta Pemilu 2024.

"Jadi jumlah pemilih yang ditetapkan dalam DPT tersebut yakni di 270 kelurahan dan desa yang tersebar di 25 kecamatan yang ada di Kabupaten Minahasa dengan jumlah TPS 1.168," papar Lord Malonda bersama Komisioner KPU Minahasa lainnya, Rendy Suawa, Lidya Malonda, Christoforus Ngantung, dan Peter Mawikere.

Dia menyebut untuk pemilih laki-laki berjumlah 133.652 dan untuk pemilih perempuan sebanyak 131.348.

Jadi total DPT Pemilu 2024 berjumlah 265 ribu orang.

“Jumlah DPT tersebut diserahkan kepada parpol peserta pemilu serta Bawaslu sebagai jalannya tahapan serta pelaksanaan Pemilu 2024 nanti,” kata Lord Malonda.

Berikut Hasil Rekapitulasi DPT Pemilu Tahun 2024 per kecamatan yang ada di Kabupaten Minahasa:

Kecamatan Tombariri: 13.773 orang

Kecamatan Tombariri Timur: 8175 orang

Kecamatan Mandolang: 15.492 orang

Kecamatan Pineleng: 21.745 orang

Kecamatan Tombulu: 14.265 orang

Kecamatan Tondano Barat: 15.704 orang

Baca juga: Spesifikasi dan Harga HP Poco M4 Pro pada Juni 2023, Semakin Murah, Kini Turun hingga Rp 2 Jutaan

Baca juga: Berikut 2 Nama Pejabat Pemprov Sulawesi Utara Jadi Plt Asisten II dan Kadis Ketahanan Pangan

Kecamatan Tondano Timur: 12.222 orang

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved