Daftar 5 Nama Anggota Polda Jateng yang Kena OTT Suap Penerimaan Bintara Polri 2022, Ada 3 Perwira
Ada sekitar 5 orang anggota Polda Jawa Tengah (Jateng) diduga menerima suap dari penerimaan Bintara Polri.
Ia meminta kepada masyarakat hingga lembaga swadaya masyarakat (LSM) untuk mengawal kasus ini hingga tuntas.
"Mungkin dari LSM atau organisasi siapapun untuk mengawal tentang transparansi yang dilakukan," kata dia.
Sebelumnya, Lima anggota Polda Jawa Tengah (Jateng) terkena operasi tangkap tangan (OTT) yang dilaksanakan Divisi Propam Mabes Polri.
Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan, lima anggota tersebut menjadi aktor korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN).
"Kena OTT soal kasus seleksi penerimaan Bintara Polri pada tahun 2022," jelasnya saat dikonfirmasi, Jumat (3/3/2023).
Kelima anggota tersebut telah menjalani pemeriksaan intensif dari penyidik Bidpropam Polda Jateng.
Untuk berkas pemeriksaannya sudah lengkap.
"Adapun kelima orang terdiri dari dua Kompol, satu AKP dan dua Bintara. Mereka adalah Kompol AR, Kompol KN, AKP CS, Bripka Z, dan Brigadir EW," kata dia.
Dia menjelaskan, para pelaku melakukan perbuatan tersebut atas inisiatif pribadi.
Saat ini kasus tersebut sudah dilimpahkan ke Bidpropam Polda Jateng.
"Saat ini proses berkas perkaranya sudah tuntas. Siap disidangkan secara kode etik," jelasnya.
Iqbal berkomitmen akan menyampaikan hasil sidang etik secara terbuka.
Untuk itu, dia meminta agar masyarakat juga ikut memantau.
"Silakan dikawal dan dipantau," imbuhnya. (*)
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com
| Nasib AKP Nundarto Kapolsek Brangsong yang Tepergok Nginap di Rumah Janda, Disanksi PTDH |
|
|---|
| Info Lengkap Pendaftaran Sekolah Perwira Prajurit Karier TNI, Hingga 25 Oktober 2025 |
|
|---|
| Akhirnya Terungkap Sebelum Angga Tewas Dibully, Sang Nenek Sudah Lapor Guru, Sekolah Cuma Minta Maaf |
|
|---|
| Terungkap Permintaan dan Isyarat Terakhir Angga Sebelum Tewas Dibully Teman-temannya di Sekolah |
|
|---|
| Akhirnya Terungkap, Ternyata Tak Ada Guru Saat Angga Dibully hingga Tewas di Sekolah SMP Grobogan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.