Sulawesi Utara
KPPSG Gelar Konven Penatua Pemuda Sinode GMIM di Bunaken, Rio Dondokambey Jabarkan Program 2023
Ketua Umum Panitia dr Steven Dandel menyampaikan kiranya konven ini menjadi langkah strategi untuk menyusun kegiatan-kegiatan di tahun ini.
Penulis: Ryo_Noor | Editor: Rizali Posumah
Hal tersebut mencerminkan, bahwa generasi muda mempunyai makna dan nilai strategis.
Serta signifikan dalam menentukan masa depan bangsa dan daerah, karena eksistensi generasi muda selalu menjadi simbol penentu arah.
Dalam hal ini, Pemuda Gereja adalah bagian penting dari persekutuan orang-orang yang terpanggil untuk mengaktualisasikan Tugas Panggilan Gereja, yaitu bersekutu, bersaksi dan melayani.
Pemuda GMIM yang memiliki peran dan tanggungjawab moral cukup besar, sebagai generasi muda mayoritas di daerah ini, tentunya sangat diharapkan dalam menangkal berbagai permasalahan.
Serta menjaga dan mempertahankan eksistensi bangsa dari Bumi Nyiur Melambai, disamping menerapkan prinsip-prinsip kepemimpinan gereja, menjadi teladan, dan menjadi generasi muda yang berintegritas, memiliki jiwa kerja keras, serta semangat gotong royong.
"Karena itu, saya mengharapkan kepada segenap Pemuda GMIM, untuk memberikan fokus perhatian penuh terhadap pelaksanaan kegiatan ini.
Sehingga setelah selesai, ada nilai tambah positif yang diperoleh yang bukan hanya bermanfaat bagi masing-masing pribadi, tetapi juga bermanfaat bagi pengembangan dan pembangunan Gereja, masyarakat dan daerah," ungkap dia
Selanjutnya, Plt Kepala Badan Perbatasan memukul gendang didampingi KPPSG, dan Panitia tanda dibukanya Kegiatan Penjabaran Program dan Konven Penatua Pemuda Se-Sinode GMIM.
Adapun yang menjadi peserta pada kegiatan ini adalah Para Penatua Se-Sinode GMIM maupun utusan perwakilan jemaat. (ryo)
Baca berita lainnya di: Google News.
Berita terbaru Tribun Manado: klik di sini.
Dibuka Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus, Uji Kompetensi Wartawan 2025 Diikuti 34 Peserta |
![]() |
---|
OJK Sosialisasi Perdagangan Karbon, PGE Lahendong Satu-satunya di Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Masyarakat Sulawesi Utara Diimbau Waspada, BMKG Prediksi Ada Potensi Bencana Hidrometeorologi |
![]() |
---|
Dana Transfer Dipangkas, Ekonom Sulut: Picu Kenaikan Pajak di Daerah, Ganggu Layanan Publik |
![]() |
---|
Menkeu Pangkas Dana Transfer, Ekonom Sulut: Bakal Ganggu Stabilitas Fiskal dan Pembangunan Daerah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.