Berita Manado
Polres Manado Bagikan 1.000 Masker ke Polsek
"Kami berterima kasih kepada bapak Kapolres Manado yang telah membagikan masker kepada seluruh anggota jajaran," ucap Kapolsek, Rabu (23/6/2021).
Penulis: Andreas Ruauw | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Kapolsek Singkil Iptu Manase Sasikome mengapresiasi tindakan dan kepedulian Kapolres Manado dalam menyikapi situasi pandemi yang semakin berbahaya.
"Kami berterima kasih kepada bapak Kapolres Manado yang telah membagikan masker kepada seluruh anggota jajaran," ucap Kapolsek, Rabu (23/6/2021).
Kapolsek melanjutkan, "selanjutnya apa yang sudah di mandatkan kepada kami juga kami senantiasa melaksanakan yaitu dengan membagikan masker kepada masyarakat," katanya.
Sebelumnya, Kapolresta Manado Kombes Pol Elvianus Laoli bagikan masker kepada personil Polresta Manado.
Ia juga serahkan 1000 masker kepada para Kapolsek jajaran Polresta Manado dalam rangka memperingati hari Bhayangkara Ke-75.
Kegiatan pembagian masker kepada seluruh Personil jajaran Polresta Manado diwakili oleh Danton, Kepala Satuan dan Polsek jajaran Polresta Manado.
Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan masker sebanyak 1000 buah untuk dibagikan kepada masyarakat dan diserahkan secara Simbolis oleh Kapolresta Manado kepada Perwakilan Kapolsek Jajaran.
Kapolresta Manado Kombes Elvianus Laoli menjelaskan bahwa kegiatan pembagian masker kepada personil Polresta Manado dan jajaran selanjutnya akan dibagikan kepada masyarakat.
"Hal ini merupakan wujud rangkaian kegiatan polresta manado untuk memperingati Hari Bhayangkara Ke-75," ungkapnya.
Ia melanjutkan, kegiatan ini juga merupakan komitmen dan keseriusan Polresta Manado dalam upaya mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
"Kita tidak boleh lengah karena covid-19 masih ada oleh karena patuhi protokol kesehatan saat sedang beraktifitas," tandas Kapolresta Manado.
Tentang Manado
Kota Manado adalah Ibukota Provinsi Sulawesi Utara, Indonesia, dan merupakan kota terbesar kedua di Pulau Sulawesi
Kota Manado berbatasan dengan Kabupaten Minahasa dan Minahasa Utara.
Kota Manado memiliki 11 kecamatan serta 87 kelurahan dan desa, luas wilayah Kota Manado 157,27 km²
Wilayah perairan Kota Manado meliputi Pulau Bunaken, Pulau Siladen dan Pulau Manado Tua
Saat ini di Kota Manado dipimpin oleh Wali Kota Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota Richard Sualang.
• Satgas Covid-19 Kabupaten Sangihe Gelar Testing Keluarga 39 Karyawan Megaria
• Mobil Dinas Milik Pemkot Tomohon Parkir di Halaman Belakang Kejari, Ini Penjelasan Kabag Hukum
• Sosok Monica Soraya, Crazy Rich yang Suka Bersedekah, Adopsi 13 Anak, Rumahnya Bak Kastel Disneyland