Kopra di Sulut
Harga Kopra di Sulut Diprediksi Bakal Terus Naik, Permintaan Ekspor Kopra Meningkat
Harga kopra naik jadi topik hangat politik. Dalam debat paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut misalnya, kopra diangkat sebagai isu hangat.
Penulis: Ryo_Noor | Editor: Aldi Ponge
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Harga Kopra terus berkibar di tengah Pandemi Covid 19.
Harga kopra diprediksi masih akan bertahan di kisaran angka Rp 11.000 per kilogram.
"Kopra dibeli oleh pabrikan sampai Rp. 11.000 per kilogram," ungkap Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulut, Edwin Kindangen diwakili Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri, Ronny Erungan, Kamis (19/11/2020).
Ia mengatakan, ada indikasi harga kopra akan terus naik, buntut permintaan ekspor tinggi untuk komoditas ini.
"Harga kopra hari ini dibeli sampai Rp 11.400 per kg. Hari senin dibeli masih pada harga Rp 11.000, ada indikasi akan terus naik. Permintaan ekspor meningkat," jelasnya.
Baca juga: Ramalan Keuangan Besok Jumat 20 November 2020, Gemini Pengeluaran Meningkat, Aquarius Hindari Risiko
Erungan menyampaikan beberapanfaktor harga kopra naik.
Di antara beragam faktor, rupanya alam ikut memengaruhi. Disebabkan Topan Goni 2 minggu lalu di Philipina dan juga masih adanya pandemi covid-19.
Kemudian, faktor khusus beberapa produk yang harus menggunakan bahan baku kelapa, tidak dapat menggunakan minyak nabati lain. Ada pula aksi cari untung pedagang.
Topik Hangat
Harga kopra naik jadi topik hangat politik. Dalam debat paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut misalnya, kopra diangkat sebagai isu hangat.
Olly cagub petahana menyentil soal harga kopra. "Harga kopra naik Rp 10.100, saya baru jual," kata Olly.
Harga kopra sebelumnya berada di sekitar Rp 9.500.
Olly bahkan bersaman istrinya Rita Maya Tamuntuan ikut menjual kopta ke PT Multi Nabati Sulawesi, Bitung, sekitar dua pekan lalu.
Layaknya petani menjual hasil perkebunan mereka, Olly dan Rita pun membawa pulang hasil menjual kopra 3.251 kilogram senilai Rp 34.948.250
Baca juga: Doni Monardo Beri Peringatan Kepada Pemimpin di Daerah: Salus Populi Suprema Lex
Harga kopra krtika dijual melonjak tajam dari per kg Rp 9.000 - an menjadi Rp 10.750 sesuai harga jual di pabrk