Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Jet Ski Terbalik di Manado

Pengakuan Ayah Wandy Haikal Sebelum Kecelakaan Jet Ski di Manado, Korban Tunggu Panggilan Kerja

Pengakuan ayah Wandy Haikal mengatakan sebelum kecelakaan jet ski di Teluk Manado, Sulut.

Tribun Manado/Eduard Tahulending
KECELAKAAN JET SKI: Pengakuan ayah Wandy Haikal mengatakan sebelum kecelakaan jet ski di Teluk Manado, Sulawesi Utara (Sulut), korban melamar pekerjaan di kapal. Berdasarkan keterangan sang ayah, sekitar tiga bulan sebelumnya Wandy Haikal memasukkan lamaran pekerjaan di kapal Barcelona lewat perantara di Tahuna, Sangihe, Sulut. 

Ringkasan Berita:
  • Sang ayah, Sulkaida Mamondol, menceritakan sosok putra tunggalnya yang dikenal sangat taat, ramah, dan mudah bergaul, Rabu (5/11/2025)
  • Menurut penuturan sang ayah, sekitar tiga bulan sebelumnya Wandy Haikal sempat memasukkan lamaran pekerjaan untuk bekerja di kapal Barcelona melalui perantara di Tahuna
  • Menurut sang ayah, sebenarnya panggilan kerja dari kapal dijadwalkan pada keesokan harinya

TRIBUNMANADO,CO.ID, SANGIHE - Pengakuan ayah Wandy Haikal mengatakan sebelum kecelakaan jet ski di Teluk Manado, Sulawesi Utara (Sulut), korban melamar pekerjaan di kapal.

Berdasarkan keterangan sang ayah, sekitar tiga bulan sebelumnya Wandy Haikal memasukkan lamaran pekerjaan di kapal Barcelona lewat perantara di Tahuna, Sangihe, Sulut.

Lamaran kerja tersebut akhirnya diterima dan korban tinggal menunggu panggilan.

Kata Sulkaida Mamondol, sebenarnya panggilan kerja dari pihak kapal yang telah dijadwalkan.

Korban Wandy Haikal merupakan sosok yang rajin beribadah dan taat kepada orang tua.

Sosok korban

Duka mendalam masih menyelimuti keluarga almarhum Wandy Haikal (19), korban kecelakaan jet ski di perairan Teluk Manado, Sulawesi Utara, pada Senin (3/11/2025).

Sang ayah, Sulkaida Mamondol, menceritakan sosok putra tunggalnya yang dikenal sangat taat, ramah, dan mudah bergaul, Rabu (5/11/2025).

Menurut penuturan sang ayah, Wandy Haikal adalah anak tunggal yang menjadi kebanggaan keluarga. “Anak saya itu patuh sama orang tua.

Ia sering membantu ibunya di dapur, tidak pernah menyusahkan kami,” ungkap Sulkaida Mamondol dengan penuh haru.

Wandy juga dikenal sebagai pribadi yang rajin beribadah dan memiliki banyak teman.

“Dia banyak bergaul, tidak memilih-milih teman.

Semua orang dia hormati, terutama yang lebih tua,” tambahnya.

Kesaksian keluarga dan kerabat menguatkan gambaran bahwa Wandy Haikal merupakan sosok muda yang baik, disiplin, dan disayangi lingkungan sekitar.

Ayah Korban Ungkap Kronologi Sebelum Tragedi Jet Ski Teluk Manado

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved