Berita Viral
Tega Minta Uang ke Guru Supriyani, Ipda Muhammad Idris Kini Didemosi
Ya kelakuan Ipda Muhammad Idris tega minta uang untuk penanganan kasus guru honorer SDN 04 Baito, Supriyani viral..
TRIBUNMANADO.CO.ID - Mantan Kapolsek Baito, Ipda Muhammad Idris alias Ipda MI mengakui menggunakan uang Rp 2 juta yang diberikan guru Supriyani untuk membeli bahan bangunan.
Hal tersebut terungkap dalam sidang pelanggaran etik terhadap Ipda M Idris yang berlangsung di Bidang Propam Polda Sulawesi Tenggara, Rabu (4/12/2024).
Kabid Propam Polda Sultra, Kombes Pol Moch Sholeh mengatakan Ipda M Idris telah mengakui perbuatannya meminta uang Rp 2 juta kepada Supriyani dan keluarganya.
Uang itu bahkan diberikan kepada mantan Kapolsek Baito melalui perantara Kepala Desa Wonua Raya, Rokiman.
"Iya Ipda MI mengakui sudah meminta uang itu kepada Supriyani," kata Sholeh, Rabu (4/12/2024).
Ia mengungkapkan Ipda M Idris juga sudah mengakui uang Rp 2 juta dari Supriyani digunakan membeli bahan bangunan untuk Mako Polsek Baito.
Ya kelakuan Ipda Muhammad Idris tega minta uang untuk penanganan kasus guru honorer SDN 04 Baito, Supriyani viral..
Saat itu Ipda Muhammad Idris menjabat Kapolsek Baito Polres Konawe Selatan.
Kini Ipda Muhammad Idris harus menerima hukuman atas ulahnya.
Perwira pertama polisi itu dijatuhi hukuman berupa demosi dan penempatan khusus (Patsus).
Ia terbukti meminta uang sebesar Rp 2 juta dalam penanganan kasus guru honorer SDN 04 Baito, Supriyani.
Ipda Muhammad Idris tak sendirian dihukum.
Polisi lainnya yakni Aipda Amirudin mantan Kanit Reskrim Polsek Baito.
Hukuman terhadap kedua anggota polri ini berdasarkan hasil sidang kode etik yang digelar bidang profesi dan pengamanan (Bid Propam) di Polda Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (5/12/2024).
Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Sultra Kombes Iis Kristian menyampaikan bahwa untuk pelaksanaan sidang Ipda Muhammad Idris, dipimpin langsung Kabid Propam Polda Sultra Kombes Moch. Sholeh.
| Cinta Virtual Jadi Nyata, Seorang Wanita di Jepang Nikahi Karakter AI Ciptaannya: Dia Mengerti Aku |
|
|---|
| Sosok She Zhijiang, Raja Scam-Judol Asia Tenggara, Ubah Desa Miskin di Myanmar Jadi Kota Kriminal |
|
|---|
| Potret Kawasan Online Scam di Myanmar, Jadi Pusat Operasi Penipuan Siber Terbesar di Asia Tenggara |
|
|---|
| Akhirnya Terungkap Tujuan Mengapa Suku Anak Dalam Jambi Adopsi Bilqis Bocah yang Diculik di Makassar |
|
|---|
| Sosok Maria Gabriella, Siswi SMA yang Sempat Hilang, Akhirnya Ditemukan Setelah Seminggu Pencarian |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Tega-Minta-Uang-ke-Guru-Supriyani-Ipda-Muhammad-Idris-Kini-Didemosi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.