Tawuran di Banjer
7 Pelaku Tawuran di Banjer Sulawesi Utara Terekam CCTV, Seorang Warga Jadi Korban Panah Wayer
Kasat Reskrim Polresta Manado menjelaskan kejadian bermula dari laporan warga lewat Call Center, sekira pukul 05.00 Wita.
Penulis: Rhendi Umar | Editor: Rizali Posumah
"Tawuran ini bukan cuma kali ini terjadi, tetapi sudah berulang kali," ucap Nikson salah satu warga.
Nikson menyebut sudah beberapa orang yang ditangkap sebelumnya.
"Pernah juga tawuran yang lalu dan polisi sudah tangkap para pelaku," ujarnya.
Mewakili warga dia meminta polisi harus menindak tegas para pelaku yang membuat kekacauan ini.
"Kami ingin hidup damai jadi mohon polisi tangkap para pelaku ini dan tidak tegas agar masalah ini bisa selesai," tegasnya.
Puluhan polisi masih berjaga
Dari pantauan Tribun Manado, terlihat ada 10 anggota polisi yang berjaga dengan satu mobil patroli Ditsamapta.
Mereka menggunakan seragam baju lengkap.
"Kami masih akan tetap melakukan siaga, meskipun situasinya reda," jelas seorang anggota polisi, Minggu (13/4/2024).
Sementara itu, Kapolresta Manado Kombes Julianto Sirait saat dihubungi TribunManado.co.id mengatakan peristiwa tawuran tersebut sudah ditangani.
"Sudah ditangani oleh kami," terang Kombes Julianto Sirait.
Diketahui peristiwa tawuran yang terjadi di jalan Banjer Kecamatan Tikala Kota Manado Sulawesi Utara viral di media sosial.
Dalam video nampak dua kubu warga dari antar lingkungan kampung saling melempar batu sambil berteriak-teriak. (Ren)
| Pasca Tawuran di Banjer Manado, Warga: Mereka Tidak Lagi Takut Polisi Jadi Harus Tindak Tegas |
|
|---|
| Tawuran di Banjer Manado: Pedagang Bakso Nyaris Jadi Korban Panah Wayer, Gerobak Rusak Rugi 5 Juta |
|
|---|
| Tawuran di Manado Sulut, Ini Kata Pengamat Hukum Eugenius Paransi |
|
|---|
| Pasca Tawuran, Kondisi Terkini di Jalan Banjer Manado Sulawesi Utara Sudah Berjalan Normal |
|
|---|
| Pemicu Tawuran di Banjer Sulawesi Utara: Dendam Lama Sejak Malam Tahun Baru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Press-Conference-pengungkapan-kasus-tawuran-antar-kampung-di-jalan-Banjer-Kota-Manado.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.