Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pemilu 2024

Sosok Yuni Sri Rahayu, ART Nyaleg Modal Rp 2,5 Juta, Suara Tembus 5 Besar Terbanyak DPRD DKI

Inilah sosok Yuni Sri Rahayu sempat viral dalam Pemilu 2024 kini suaranya tembus 5 besar terbanyak DPRD DKI.

Editor: Tirza Ponto
Wartakota
Yuni Sri Rahayu memperoleh suara tembus 5 besar terbanyak DPRD DKI dari Partai Buruh. 

"Kalau saya mah enggak bisa ngasih minyak gitu, bingkisan. Jadi saya sosialisasi di salah satu tempat serikat kami (ART), di wilayah Fatmawati," tuturnya.

Raihan Suara Yuni Versi Real Count KPU

Yuni merupakan caleg DPRD DKI Jakarta dari Partai Buruh dengan daerah pemilihan (dapil) VII.

Adapun wilayah dapil VII meliputi Kecamatan Cilandak, Setiabudi, Kebayoran Lama, Pesanggrahan, dan Kebayoran Baru.

Di sisi lain, pencoblosan pun telah dilakukan pada Rabu (14/2/2024) lalu.

Sementara data real count KPU yang sudah selesai melakukan penghitungan suara di dapil Jakarta VII berasal dari 940 TPS atau 30,32 persen dari total 3.100 TPS yang tersebar.

Adapun data tersebut per Sabtu (17/2/2024) pukul 11.30 WIB.

Berdasarkan data sementara itu, suara yang diraih Yuni terbilang lumayan bagi caleg DPRD yang bermodal minim.

Dia mampu bersaing dengan sesama caleg dari Partai Buruh.

Bahkan, Yuni mampu masuk lima besar raihan suara dari sesama caleg di partai yang menaunginya.

Selengkapnya, berikut raihan suara Yuni beserta caleg Partai Buruh lainnya di dapil Jakarta VII dikutip dari real count KPU per Sabtu (17/2/2024) pukul 11.30 WIB berdasarkan nomor urut.

1. Evi Liana Tobing: 3.300
2. Linda Sri Handayani: 1.799
3. Mohamad Anwar: 1.755
4. Yuni Sri Rahayu: 3.189
5. David Sasongko: 4.677
6. M. Mario Amirudin: 3.202
7. Aries Prawoto: 3.046
8. Noor Kamelia: 4.197
9. Amin Chamidiyanto: 3.174
10. Aswan: 3.887

Baca juga: Sosok Komeng, Komedian yang Raih Suara Unggul di DPD RI Dapil Jabar, Fotonya Jadi Sorotan

Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com

Baca berita lainnya di: Google News

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved