Manado Sulawesi Utara
Pelaku Tabrak Lari Jurnalis Riyo Noor Belum Terungkap, AJI Manado: Polda Sulut Harus Serius
Berbagai upaya lewat temuan barang bukti, serta pencarian lewat CCTV belum menemukan titik terang, soal sosok pelaku pengendara mobil Agya hitam.
Penulis: Rhendi Umar | Editor: Rizali Posumah
Manado, TRIBUNMANAO.CO.ID - Aliansi Jurnalis Independent (AJI) Kota Manado, Sulawesi Utara, buka suara terkait kasus tabrak lari yang menewaskan jurnalis Riyo Noor.
Pasalnya sampai saat ini kasus ini belum mampu diungkap Polda Sulut.
Pelaku tabrak lari yang menewaskan wartawan Tribun Manado ini disebut masih dalam pencarian.
Berbagai upaya lewat temuan barang bukti, serta pencarian lewat CCTV belum menemukan titik terang, soal sosok pelaku pengendara mobil Agya berwarna hitam itu.
Ketua AJI Manado Fransiskus Marcelino Talokon menegaskan akan terus mengawal kasus ini hingga pelakunya bisa ditemukan.
"Kami sekali lagi tegaskan, kasus Riyo Noor akan kami kawal. Ini kejahatan luar biasa dan kelihatan sudah direncanakan,"jelasnya Rabu (3/1/2024).
AJI pun mendesak Polda Sulut serius menangani kasus tabrak lari rekan kami Ryo Noor.
"Jangan sampai kasus tabrak lari ini ada hubungannya dengan kerja teman kami selaku Jurnalis," jelasnya
Ke depan dia meminta Polda Sulut terbuka terhadap perkembangan kasus ini.
"Harus transparan, kalau bisa umumkan tiap bulan perkembangannya. Dan kami percaya polisi maupu mengungkap kasus ini," jelasnya.
Diketahui Pengungkapan kasus tabrak lari yang menewaskan jurnalis Tribun Manado Riyo Noor sampai saat ini belum membuahkan hasil.
Sudah 11 bulan sejak tanggal 11 Maret 2023 almarhum meninggal, kasus ini masih menjadi tanda tanya.
Sosok pelaku yang diduga melakukan kesengajaan menabrak Riyo Noor di ruas jalan Desa Tompaso Dua, Kecamatan Tompaso Barat, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, berkeliaran bebas di luar.
Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Setyo Budiyanto saat menggelar press rilis akhir tahun mengakui kasus tabrak lari Riyo Noor menjadi tunggakan tahun 2023 yang harus diselesaikan.
"Beberapa kali Dirlantas Polda Sulut sudah menjelaskan, bahkan sudah melibatkan laboratorium forensik makassar, tapi belum bisa mendapatkan hasil yang bisa memperjelas," jelasnya
| Nelayan di Manado Tunda Melaut Akibat Cuaca Ekstrem |
|
|---|
| Warga Kota Manado Sulawesi Utara Mulai Siaga Hadapi Musim Hujan |
|
|---|
| Pohon Tumbang di Hotel Manado, Pedagang Sebut Angin Kencang Sejak Kemarin Malam |
|
|---|
| Daftar Nama Awak Kapal LCT Remu Selatan yang Dievakuasi Pasca Mati Mesin di Perairan Teluk Manado |
|
|---|
| Antrean di SPBU Malalayang Manado Terpantau Normal, Solar Subsidi Tersedia |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.