Natal di Sulawesi Utara
Tradisi Natal di Minahasa, Anak-anak Rombongan Pasiar ke Rumah Warga
Keceriaan anak-anak yang berbondong-bondong menuju rumah warga untuk mengucapkan selamat Natal.
Penulis: Petrick Imanuel Sasauw | Editor: Alpen Martinus
Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - suasana Natal kedua di Minahasa, Sulawesi Utara, tak terlepas dari mengunjungi setiap rumah.
Bahkan anak-anak juga mengunjungi setiap rumah masyarakat.
Satu di antaranya di desa Pinabetengan, Kecamatan Tompaso.
Baca juga: Pulang untuk Naik Bendi, Tradisi Natal Unik di Kampungnya Ibu Prabowo Subianto
Keceriaan anak-anak yang berbondong-bondong menuju rumah warga untuk mengucapkan selamat Natal.
Usia mereka sekitar 6 sampai 13 tahun.
Sorotan Tribunmanado.co.id di lokasi, Selasa (26/12/2023), beberapa anak-anak dengan riang dan penuh semangat.
Hampir semua anak terlihat mewarnai rambut mereka (ba pirang).
Saat mereka berjalan, beberapa anak bahkan menyempatkan diri untuk bersalaman dengan Tribun Manado sambil mengucapkan selamat Natal.
"Selamat Hari Natal dan Tahun Baru kaka, Tuhan Memberkati," ucap mereka dengan senyum gembira.
Mereka menunjukkan rasa kebersamaan dan antusiasme dalam merayakan Natal kedua ini.
Tradisi ini tidak hanya terbatas pada anak-anak, tetapi juga orang dewasa.
Natal kedua di Minahasa telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari budaya dan tradisi masyarakat setempat.
Terlepas dari perbedaan usia, Natal kedua ini telah menjadi ajang untuk saling bertukar ucapan selamat natal dan tahun baru kepada satu sama lain.
| Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Sulawesi Utara Dipimpin Langsung Kapolda dan Pangdam Merdeka |
|
|---|
| Jadwal dan Harga Tiket Kapal dari Pelabuhan Manado ke Nusa Utara Sulut Jelang Nataru |
|
|---|
| Jasamarga Tol Manado - Bitung Prediksi Ribuan Mobil Lewat Jalan Tol pada 21 Sampai 28 Desember 2024 |
|
|---|
| Natal Kedua di Taman Cita Waya Langowan Memikat Masyarakat Minahasa : Harapkan Perhatian Pemerintah |
|
|---|
| Natal Aman, Ini Harapan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey untuk 2024 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.