Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pelatihan P3PD Kemendagri

Kepala Desa Tombasian Bawah Riky Koamba Sebut Pelatihan P3PD Bisa Tingkatkan Kualitas Pemdes

Pelatihan P3PD menjadi batu loncatan bagi setiap aparatur untuk mengembangkan desa menjadi lebih maju.

Petrick/Tribun Manado
Kepala Desa Tombasian Bawah Riky Koamba 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Pelatihan P3PD menjadi batu loncatan bagi setiap aparatur untuk mengembangkan desa menjadi lebih maju.

Hal tersebut disampaikan Riky Koamba, peserta Pelatihan P3PD dan juga sebagai kepala desa Tombasian Bawah, Minahasa, Sulawesi Utara.

Ia mengaku senang bisa mengikuti pelatihan ini, apalagi untuk meningkatkan kualitas pemerintah desa (pemdes).

"Pelatihan ini luar biasa," singkatnya pada Tribunmanado.co.id, Rabu (18/10/2023).

"Ada Hukum Tua, Ketua PKK, BPD dan Sekretaris yang ikut pelatihan ini, jadi bisa lebih kompak lagi nantinya," lanjut dia.

Ia berharap pelatihan ini terus berlanjut di tahun berikutnya, mengingat pelatihan diikuti seluruh aparatur desa.

"Saya harap ada lagi tiap tahun, supaya lebih mantap. Kami sangat membutuhkan pelatihan seperti ini," ujarnya.

Riky juga memberikan informasi tentang desa Tombasian Bawah kepada Tribun Manado.

"Untuk luas wilayah desa 135 hektar, lalu ada 182 Kepala Keluarga (KK) dengan 902 jiwa.

Potensi di desa yang kami kembangkan dan lestarikan adalah industri rumah panggung.

Bahkan konsumennya sudah sampai keluar daerah bahkan luar negeri.

Menurutnya ini bisa menyerap tenaga kerja bagi para tukang di desa tersebut.

Usaha tersebut bisa menyerap tenaga kerja masyarakat lokal (tukang) untuk menunjang ekonomi mereka.

Selain industri rumah panggung, Riky mengatakan ada sekitar 10 persen masyarakat dengan pekerjaan petani.

Ia berharap lewat industri rumah panggung dan hasil pertanian, bisa menopang ekonomi masyarakat.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved