Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Manado Sulawesi Utara

Kisah Unique Inn: Hotel Legendaris Mirip Jembatan di Pusat Kota Manado, Kini Jadi Bangunan Liar

Unique Inn merupakan salah satu hotel legendaris di Manado. Bentuknya yang seperti jembatan dulu dikagumi.

Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Isvara Savitri
Tribunmanado.co.id/Arthur Rompis
Unique Inn di depan Jumbo Swalayan, Kawasan Niaga 45, Manado, Sulawesi Utara, Minggu (11/6/2023). 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Bentuknya mirip jembatan yang terabaikan. 

Kotor dan berantakan.

Padahal bangunan di depan Jumbo Swalayan di pusat kota Manado, Sulawesi Utara tersebut, dulunya sangat disegani. 

Tempat ini dulunya hotel bernama Unique Inn.

Sesuai namanya, hotel ini unik karena berbentuk mirip jembatan. 

Di masa jayanya pada 1990-2000an, hotel itu selalu penuh. 

Peminatnya dari warga Manado, luar Sulut, hingga mancanegara. 

Hotel itu diminati karena letaknya yang unik, juga harganya yang ramah di kantong, yaitu Rp 130 ribu-Rp 220 ribu.

Tersedia empat tipe kamar, yakni economy room, strandar room, standar plus, dan deluxe. 

Informasi yang dihimpun tribunmanado.co.id, Hotel itu mulai redup mulai tahun 2014-an kemudian tutup tanpa alasan jelas beberapa tahun kemudian. 

Tribunmanado.co.id menyambangi lokasi itu, Minggu (11/6/2023) siang. 

Bangunannya kusam dan ada tumbuhan liar pada beberapa bagian. 

Ada empat tangga menuju hotel, tiga sudah tertutup, satu lagi di bagian utara masih buka. 

Di pertengahan tangga, bertemu kios yang menjual makanan yang penjaganya seorang ibu.

Baca juga: Bacaleg di Sulut Mengaku Terteror Isu Proporsional Tertutup, Pertimbangkan Mundur Jika Diterapkan

Baca juga: 4 Bocah Bertahan Hidup Selama 40 Hari di Hutan Amazon, Terdampar karena Kecelakaan, Sang Ibu Tewas

Dari si ibu, tribunmanado.co.id beroleh sejumlah keterangan.

Menurut dia, bangunan di dalam sudah porak-poranda.

Atap copot pada beberapa bagian. 

"Hingga kalau hujan, air mengalir turun dan kios saya kebanjiran," katanya. 

Sebut dia, bagian atas hotel sempat disewakan jadi semacam toilet umum, namun hal itu juga tak berlanjut. 

Atas petunjuk si ibu, tribunmanado.co.id pun menuju ke bagian dalam.

Pintu masuk tertutup, tapi ternyata bisa didorong.

di depan Jumbo Swalayan di pusat kota Manado, Sulawesi Utara
Unique Inn di depan Jumbo Swalayan, Kawasan Niaga 45, Manado, Sulawesi Utara, Minggu (11/6/2023).

Dan tampaklah seisi ruangan yang sudah berantakan. 

Dekat pintu terdapat beberapa closet yang ditegakkan begitu saja di lantai.

Warga Manado punya kenangan indah tentang hotel itu. 

Mereka berharap ada Unique Inn reborn.

"Atau mungkin bisa dibuat jadi rumah kopi atau apalah," kata Mario Onibala, warga Bumi Beringin.

Ungkap dia, pemerintah bisa mengambil prakarsa dengan mengendorse bangunan tersebut agar dilirik swasta. 

Skuby Sumilat, warga lainnya, menuturkan tempat itu punya potensi wisata.

Baca juga: Breaking News: Kecelakaan di Ruas Jalan Soekarno Minut Sulawesi Utara, Mobil Daihatsu Ayla Terbalik

Baca juga: Gempa Terkini Sore Ini Minggu 11 Juni 2023, Baru Saja Guncang di Darat, Info BMKG Magnitudo 4.9

Lokasinya dekat TKB dan Pasar Bersehati yang kini jadi ikon wisata baru Manado.

"Apa salahnya bangunan itu jadi hotel kembali? Ini sangat unik dan bisa diminati turis," katanya.(*)

Baca berita lainnya di: Google News.

Berita terbaru Tribun Manado: klik di sini.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved