Berita Heboh
Akhirnya Terungkap Barang Apa yang Disita Polisi dari Rumah AKBP Achiruddin Hasibuan, Ternyata!
Polda Sumut kembali menggeledah rumah AKBP Achiruddin Hasibuan di Jalan Sinumba, Kecamatan Medan Helvetia, Minggu (30/4/2023).
Pengamat Hukum Minta Mabes Polri Ambil Alih Kasus Gudang Solar Ilegal AKBP Achiruddin Hasibuan
Pengamat Hukum Sumatra Utara, Redyanto Sidi mendesak agar Mabes Polri mengambil alih kasus gudang solar ilegal yang menjerat AKBP Achiruddin Hasibuan.
Sebab, Redi curiga dengan penanganan kasus gudang solar ilegal ini.
Setelah proses penyelidikan, Polda Sumut justru dengan begitu cepat mengatakan bahwa gudang solar ilegal itu bukan milik AKBP Achiruddin Hasibuan.
Menurutnya, komentar Polda Sumut itu patut diduga ingin mengelabui masyarakat.
"Apa dasar Polda Sumut menyebutkan bahwa itu bukan punya AKBP Achiruddin Hasibuan? Jelas-jelas itu berada di dekat rumahnya," kata dosen Universitas Panca Budi ini, Minggu (30/4/2023).
Redi mengatakan, ada kejanggalan dalam proses penyidikan kasus ini.
Tidak menutup kemungkinan, kata dia, diduga ada oknum petinggi Polri sebagai pemilik, dan AKBP Achiruddin Hasibuan diperintahkan untuk mengawasinya.
"Tidak menutup kemungkinan ini ada keterlibatan oknum-oknum petinggi Polri," ungkapnya.
Dia berharap, kasus ini segera ditarik ke Mabes Polri.
Agar tidak ada upaya-upaya intervensi dalam pengungkapan kasus gudang solar ilegal ini.
Terlebih, kata dia, bila ditarik ke Mabes Polri, Presiden Republik Indonesia juga bisa ikut memantau bagaimana perkembangan kasus yang sudah mencoreng nama baik kepolisian ini.
"Sudah seharusnya kasus ini ditarik oleh Mabes Polri, jangan diteruskan oleh Polda Sumut. Ditakutkan nanti bisa bias ini kasus, karena masyarakat pastinya akan dibohongi kalau memang ada dugaan keterlibatan oknum petinggi Polda Sumut terkait dengan kasus ini," katanya.
Selain itu, pihak Pertamina juga harus diperiksa juga.
Bilamana itu bukan punya AKBP Achiruddin Hasibuan, kata Redi, kenapa ada gudang minyak berdekatan dengan permukiman masyarakat, terlebih yang jaraknya hanya beberapa meter dari rumah perwira Polda Sumut itu.
| 3 Kejadian Heboh Sepekan di Sulawesi Utara, Motif Penikaman di Manado dan Minahasa, Hacker Ditangkap |
|
|---|
| Jokowi Serukan Prabowo-Gibran Dua Periode, Titiek Soeharto Minta Eks Presiden Tak Berandai-andai |
|
|---|
| Heboh Siswa SMA Aniaya Wakil Kepala Sekolah, Korban Alami Luka-luka, Terungkap Nasib Pelaku Sekarang |
|
|---|
| Usai Bawa Lari Uang Rp 10 M Milik Bank Jateng, Anggun Tyas Sesumbar Mau Bikin Garasi untuk 300 Mobil |
|
|---|
| Berita Heboh Sulawesi Utara Sepekan, Penikaman di Boltim, Kecelakaan Mobil Tabrak Tembok di Minut |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.