Berita Manado
Peduli, Pegadaian Manado Salurkan Rp 155 Juta Bantuan PKBL dan Dana Kepedulian Sosial
Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Pegadaian turut peduli pada lingkungan dan masyarakat sekitar.
Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: Chintya Rantung
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - PT Pegadaian Kanwil V Manado yang dipimpin Pinwil, Edy Purwanto tak hanya fokus mencari keuntungan semata.
Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Pegadaian turut peduli pada lingkungan dan masyarakat sekitar.
Kepedulian tersebut diwujudkan dengan konsistensi menyalurkan Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) dan Dana Bantuan Sosial.
Bantuan tersebut disalurkan kepada komunitas lingkungan sekitar serta kelompok sosial masyarakat yang butuh bantuan.
Teranyar, Pegadaian Kanwil Manado menyalurkan bantuan PKBL sebesar Rp 10 juta untuk Gereja Katolik Stasi Perawan Maria Kamangta, Paroki Kristus Raja Kembes.
Bantuan tersebut dialokasikan untuk pengadaan material bahan bangunan.
Pemimpin Wilayah Pegadaian V Manado, Edy Purwanto mengungkapkan, bantuan tersebut sebagai wujud kepedulian sosial.
"Kami mengharapkan masyarakat senantiasa merasakan kehadiran Pegadaian," kata Edy kepada Tribunmanado.co.id, Senin (25/10/2021).
Kata Edy, selang September hingga Oktober, Pegadaian Manado telah menyalurkan PKBL dan Dana Bantuan Sosial senilai total Rp 155,7 juta.
Rinciannya, Rp 105,7 juta dana PBL dan sisanya Dana Bantuan Sosial.
Untuk PBL, menyasar komunitas agama untuk pembangunan rumah ibadah, fasilitas layanan kesehatan, panti asuhan, sekolah dan korban bencana alam.
Sementara, dana bantuan sosial diperuntukkan bagi komunitas seni dan bantuan korban bencana non alam.
Edy mengatakan, bantuan tersebut diharapkan bisa membantu pemulihan ekonomi dan mendorong masyarakat agar tetap bisa produktif.
"Tujuan akhirnya, jika masyarakat tetap produktif, bisa menopang bisnis Pegadaian juga.
Kalau masyarakat aware maka nama Pegadaian semakin melekat di hati mereka," jelasnya.
Terpisah, Meydi J Rorong, Sekretaris Panitia Pembangunan Gereja Katolik Stasi Santa Perawan Maria Ratu Kamangta menyatakan terima kasih untuk Pegadaian.
"Kepedulian sosial Pegadaian sangat membantu usaha panitia yang tengah berupaya mencari dana untuk penyelesaian gedung gereja yang baru," katanya.(ndo)
• DP3A Bolmong Serahkan Bantuan ke Anak yang Orang Tuanya Korban Covid-19
• Perusakan Properti Tempat Ibadah Jemaat Advent Tumaluntung, Bupati dan Polres Minsel Turun Tangan
• Dulu Nyaris jadi Menantu Presiden, Artis Kini Menikah dengan Pengusaha Sukses, Hidupnya Berubah
