Terkini Nasionak
Pengungsi Korban Banjir Jakarta Positif Covid-19, Anies: Mereka Ditempatkan di Tenda Isolasi
Anies Baswedan mengatakan dari 44 lokasi pengungsian korban banjir yang ada di wilayah Jakarta sejak Sabtu (20/2/2021), sampai Minggu (21/2/2021) sore
TRIBUNMANADO.CO.ID - Sejumlah warga yang menjadi korban banjir Jakarta terinfeksi Covid-19.
"Di beberapa lokasi memang ditemukan warga ketika dites antigen hasilnya positif. Lalu mereka ditempatkan di tenda isolasi dan kemudian dilakukan pengetesan lebih jauh dengan PCR," ujar Gubernur Anies Baswedan.
Jika nanti hasilnya positif juga kata Anies maka akan dibawa ke tempat perawatan dan pelayanan sesuai kebutuhan.
"Bila membutuhkan isolasi terkendali maka diantar ke tempat isolasi. Bila perawatan rumah sakit, maka diantar ke rumah sakit," katanya.
Ia mencontohkan di GOR Otista Jakarta Timur disiapkan tempat mengungsi dengan memperhatikan protokol kesehatan ketat
Anies Baswedan mengatakan dari 44 lokasi pengungsian korban banjir yang ada di wilayah Jakarta sejak Sabtu (20/2/2021), sampai Minggu (21/2/2021) sore, masih tersisa 10 lokasi pengungsian yang digunakan warga korban banjir.
Sementara 34 lokasi lagi sudah ditinggalkan warga yang kembali ke rumahnya masing-masing setelah banjir surut.
"Adapun lokasi pengungsian sekarang tinggal 10, dari 44 kemarin. Yang 10 ini masih digunakan," kata Anies saat mengunjungi Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (21/2/2021).
Ia menjelaskan seperti pengalaman sebelumnya, selama ini pengungsi tidak berada di lokasi pengungsian terus menerus.
"Mereka menggunakan sebagai tempat sementara, sambil membersihkan rumah. Jadi lokasi-lokasi ini masih dipertahankan sampai mereka benar-benar bisa kembali ke rumahnya masing-masing," papar Anies.
Ingat Rizki Pratama? Anak Megawati Soekarno Putri Digadang jadi Ketum PDIP, jadi Kartu Truf Ibunya |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut Pukul 09.20 WIB, 4 Orang dalam Satu Keluarga Tewas, Ziarah di Kampung dan Mau Pulang |
![]() |
---|
Peringatan Dini BMKG Cuaca Ekstrem Besok Rabu 14 April 2021, Waspada Hujan Lebat Disertai Petir |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut Tadi Pagi, Satu Keluarga Tewas Sepulang Ziarah, Diduga Ngantuk Hingga Terhempas |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut Pukul 18.30 Wita, Seorang Gadis Tewas Seketika, Beat Street Tabrak Motor Tanpa Lampu |
![]() |
---|