Berita Tekno
5 Alat Wajib untuk Jadi Vlogger Pemula, Konten Bakal Menarik dan Keren, Pilih yang Sesuai
Belakangan profesi vlogger jadi populer di kalangan masyarakat Indonesia.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Belakangan profesi vlogger jadi populer di kalangan masyarakat Indonesia.
Apalagi saat tanah air berada di tengah pandemi virus corona/Covid-19.
Mungkin juga kamu tertarik untuk menjadi vlogger?
BERITA TERPOPULER :
Baca juga: Pinangki Menangis, Yogi Bongkar Rumah Tangga, Kadang Tidur Tak Sekamar, Jawaban Bukan Urusan Kamu
Baca juga: Denny Siregar, Ade Armando, Abu Janda dan Nikita Mirzani Bikin Rizieq Shihab Terusik
Baca juga: Masih Ingat Abash, Pacar Lucinta Luna? Kini Terbaring di Rumah Sakit dan Tuai Doa
TONTON JUGA :
Lakukan dulu persiapan-persiapannya.
Bagi para pemula, kamu perlu mempersiapkan diri dan mempersiapkan perlengkapan.
Mulai dari mempersiapkan konsep atau ide, belajar teknik vlogging, hingga membeli berbagai
perlengkapan untuk membuat video.
Kamu juga perlu mengetahui alat-alat apa saja yang perlu dimiliki untuk menjadi vlogger.
Perlengkapan tersebut nantinya akan membantu dalam membuat konten lebih menarik dan keren.
Berikut ini daftar alat-alat apa saja yang harus dipersiapkan oleh vlogger pemula:
1. Kamera atau Smartphone terbaik
Alat yang paling wajib dimiliki oleh seorang vlogger adalah kamera.
Kamu bisa memilih menggunakan DSLR atau kamera dari smartphone.
Disarankan kamu menggunakan kamera mirrorless, action cam, atau kamera
smartphone untuk pemula.
Namun jika anggaran cukup besar, kamu bisa mempertimbangkan untuk membeli
kamera dengan spesifikasi yang lebih baik.
Yang terpenting video yang dibuat dapat menghasilkan kamera yang berkualitas.
2. Microphone
Selain kamera, microphone juga menjadi perlengkapan yang sebaiknya dimiliki.
Microphone menjadi alat tambahan, namun memiliki fungsi yang cukup penting dalam menjaga
kejernihan suara dalam video yang akan kamu buat.
Kualitas audio yang tajam dan baik akan membuat penonton merasa betah.
Microphone terbaik yang direkomendasikan untuk Youtuber saat membuat video di outdoor
yakni microphone clip-on Sennheiser EW 112 P G4 Camera-Mount Wireless Microphone
System with ME2-II Lavalier
3. Holder atau Tripod
Holder atau tripod sangat diperlukan untuk menyangga kamera saat pengambilan gambar.
Menggenggam tripod akan jauh lebih nyaman daripada menggenggam kamera dalam waktu lama.
Penggunaan tripod akan memudahkan vlogger dalam merekam video atau mengambil gambar.
Berikut rekomendasi tripod bagi vlogger pemula, mulai dari Sony VCT-SGR1 bagi pengguna
kamera Sony RX100 series.
Atau bisa juga menggunakan Sony GP-VPT1 untuk pengguna kamera Sony A6400.
4. Gunakan Gimbal Stabilizer
Perlengkapan vlogging berikutnya yang bisa kamu miliki adalah gimbal stabilizer.
Gimbal stabilizer akan membuat video vlog minim dari guncangan.
Menonton video vlog dengan gambar yang terlalu banyak guncangan tentu akan membuat
mata menjadi tidak nyaman.
Gimbal stabilizer akan membuat gambar lebih stabil meski merekam saat bergerak,
berjalan atau kadang berlari kecil.
5. Pilih Laptop yang Sesuai
Setelah pengambilan gambar atau video, langkah berikutnya adalah proses editing.
Kamu bisa melakukan editing video dengan sejumlah aplikasi.
Bisa menggunakan Loupedeck + Photo & Video Editing Console yang sangat mudah penggunaannya.
Untuk mengedit video lebih cepat, kamu membutuhkan laptop dengan spesifikasi yang sesuai.
Setidaknya Anda akan membutuhkan laptop dengan processor quad-core serta dilengkapi
kapasitas minimal RAM 4GB agar proses editing berjalan lebih lancar.
Untuk mendapatkan sejumlah perlengkapan vlogging tersebut, kamu bisa mendapatkannya
dengan mudah secara online.
Apalagi di Tokopedia kamu bisa mendapatkan perlengkapan vlogging dengan harga hemat,
jika sedang beruntung bahkan bisa ikutan berburu Flash Sale.
Nikmati juga promo menarik hingga Kejar Diskon untuk mendapatkan penawaran harga hemat.
Menariknya lagi, di Tokopedia kamu bisa sekaligus mendapatkan penawaran
Free Ongkir saat berbelanja.
Happy Shopping!
(Tribunnews.com/Ayumiftakhul)
BERITA PILIHAN EDITOR :
Baca juga: Presiden Jokowi Bicara Reshuffle Kabinet, Kemarin Kapolri Copot 2 Kapolda, Dianggap Lalai Protokol
Baca juga: Kecelakaan Maut, Istri Tewas Suami Luka Parah Usai Motor Masuk Jurang, Padahal Baru 3 Hari Menikah
Baca juga: ILC Selasa 17 November 2020, Karni Ilyas Kena Masalah, Tema Disorot Merugikan Habib Rizieq dan Anies
TONTON JUGA :
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jadi Vlogger Pemula, Ini 5 Daftar Perlengkapan yang Harus Disiapkan
Penulis: Ayu Miftakhul Husna
Editor: Pravitri Retno Widyastuti
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/atta-halilintar-istana-merdeka.jpg)