Torang Kanal
Begini Sosok Pemimpin yang Diharapkan Gadis Cantik Asal Tomohon Ini
Brigite Debora Lendeng menginginkan, akan lahirnya sosok pemimpin yang jujur dan bertanggung jawab terhadap masyarakatnya
Penulis: Fistel Mukuan | Editor: David_Kusuma
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak semakin dekat yaitu pada 9 Desember 2020, salah satunya di Sulawesi Utara (Sulut).
Para calon mulai beraksi dengan cara mempromosikan diri mereka berbagai visi dan misinya masing-masing.
Perempuan bernama lengkap Brigite Debora Lendeng menginginkan, akan lahirnya sosok pemimpin yang jujur dan bertanggung jawab terhadap masyarakatnya.
"Selain itu seorang pemimpin harus merakyat dan mempromosikan pariwisata yang ada di daerah yang ia pimpin, untuk lebih dikenal dalam negeri dan luar negeri," kata Igit panggilan akrabnya.
• Bolmut Ketambahan Lagi Satu Pasien Positif Covid-19, Ini Kata Kadis Kesehatan
• The Body Shop Memberikan Beragam Diskon Penawaran Spesial Merdeka Sale
• Hanura Manado Tetap Usung Jackson Kumaat Bakal Calon Wakil Wali Kota Manado
Wanita kelahiran Tomohon 21 Agustus 1989 ini juga katakan, politik sekarang belum sesuai dengan harapan, ada yang perlu diubah yaitu cara berpolitik harus jujur dan sesuai apa yang diharapkan masyarakat.
"Calon pemimpin yang perlu juga dikembangkan adalah lebih memperhatikan pembangunan seperti sumber daya manusia, pariwisata dan lainnya," tambah wanita yang hobi jalan-jalan dan menyanyi ini.
Perempuan yang bercita-cita menjadi wanita karir dan pengusaha berpesan kepada para calon agar memberikan yang terbaik, yaitu komitmen dengan program yang sudah dijanjikan kepada rakyat.
"Jangan sampai ketika terpilih nanti, tidak memberikan bukti dan hanya sekedar janji. Selain itu agar lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, mengutamakan kepentingan masyaraka," ucap anak kedua dari ayah Noldy Lendeng dan Ibu Elisabeth Kereh ini.
Wanita yang sekarang bekerja di Agent Property ini mengajak masyarakat agar memilih pemimpin yang jujur, adil, bertanggung jawab, merakyat bukan memilih pemimpin yang hanya memberi janji, bukan karena politik uang.(fis)
• Makna Tersirat di Balik Busana Emas Presiden Jokowi Saat Sidang Tahunan MPR RI 2020
• Hanura Manado Tetap Usung Jackson Kumaat Bakal Calon Wakil Wali Kota Manado
• Makna Tersirat di Balik Busana Emas Presiden Jokowi Saat Sidang Tahunan MPR RI 2020
SUBSCRIBE YOUTUBE TRIBUN MANADO: