Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Perkuat Kelembagaan, STP Don Bosco Tomohon Ikut Pembinaan LPM PTAK Tingkat Nasional di Jakarta

Perkuat Kelembagaan, STP Don Bosco Tomohon Ikut Pembinaan LPM PTAK Tingkat Nasional di Jakarta.

Penulis: | Editor: Siti Nurjanah
Istimewa
STP Don Bosco Tomohon 

Laporan Wartawan Tribun Manado, David Manewus

TRIBUNMANADO.CO.ID, TOMOHON - STP Don Bosco Tomohon terus berusaha menguatkan kelembagaan.

Tanggal 8-11 Maret 2019, Ketua STP Don Bosco Tomohon Pastor Marthinus Marcel Lintong, Pr, SS, Wakil Ketua Bidang I bidang Akademik Hadi Ignatius Untu dan anggota Lembaga Penjaminan Mutu Internal, Leon Rengkuan, mengikuti kegiatan Pembinaan LPM Perguruan Tinggi Agama Katolik (PTAK) tingkat nasional di Jakarta.

Mereka awalnya mendapatkan gambaran kebijakan Direktorat Jenderal Bimas Katolik di bidang Pembinaan Pendidikan Keagamaan Katolik.

Baca: 10 Teh Herbal Berikut Sangat Bermanfaat Bagi Tubuh, Simak Selengkapnya

Baca: Dengan Bahan Alami dari Tomat, Berikut Cara Atasi Rambut Rontok

"Yang kedua, kami mendapatkan gambaran kebijakan Sistem Penjaminan Mutu Internal menuju perguruan tinggi keagamaan Katolik yang unggul. Ketiga, kami mendapatkan pengalaman teknis audit mutu internal dengan simulasi," ujar pastor Marcel Lintong, Sabtu (16/3/2019)

Yang keempat, mereka lalu menyusun standar mutu pendidikan tinggi. Standar mutu itu adalah dari hasil workshop bersama peserta dari seluruh STP se-Indonesia

"Akhirnya, kami mendapatkan pemahaman soal mekanisme monitoring dan evaluasi mutu pada perguruan tinggi," ujarnya.

Baca: Siswa SMA Bakar Cewek yang Dia Sukai Usai Cintanya Ditolak, Begini Nasib Sang Gadis Sekarang!

Baca: Viral! Mbah Sumini Dituduh Bantu Aborsi, Hasil Forensik Diragukan

Sesudah kegiatan LPM, mereka masih melanjutkan dengan kegiatan review dan pendampingan reakreditasi oleh staf ditjen bimas Katolik subdit pendidikan tinggi kemenag RI tanggal 11-14 Maret di Jakarta.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved