Tajuk Tamu
Pendidikan Membawa Kebahagiaan
Bangsa yang besar bukan hanya dilihat dari luas wilayah, kepadatan pendudukan, atau sumber daya alamnya.
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor: Alexander Pattyranie
Soal akses pendidikan, soal mutu dan relevansi, soal pelestarian budaya, dan soal tata kelola pendidikan.
Kompleksitas masalah pendidikan kita sudah dan sementara diselesaikan oleh semua pemangku kepentingan pendidikan.
Penyelesaian dengan teori-teori pendidikan yang sesuai yang dikolaborasikan dengan kebutuhan masyarakat, dana pendidikan yang luar biasa, pendidikan berbasis budaya, pendidikan berbasis teknologi, pendidikan berbasis kebutuhan kerja, dan lain sebagainya.
Apakah ini penghayatan Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei 2018?
Apakah ini persoalan mendasar pendidikan di Provinsi Sulawesi Utara?
Penghayatan Hari Pendidikan Nasional di Provinsi Sulawesi Utara adalah persoalan kebahagiaan menjalankan pendidikan.
Ketika pemerintah tidak dengan terpaksa memberi dana pendidikan, guru tidak dengan terpaksa meningkatkan kualitasnya, para pemimpin lembaga pendidikan baik negeri maupun swasta penuh sukacita menyelenggarakan pendidikan, siswa dan mahasiswa senang dengan belajar, orangtua/wali siswa dan mahasisa bangga dan menaruh harapan kepada lembaga pendidikan, dan masyarakat dengan tulus berperan menunjang penyelenggaraan pendidikan. Inilah kebahagiaan pendidikan.
Pendidikan membawa kebahagiaan.
"Pendidikan dan pengajaran di dalam Republik Indonesia harus berdasarkan kebudayaan dan kemasyarakatan bangsa Indonesia, menuju ke arah kebahagiaan batin dan keselamatan hidup lahir" Ki Hadjar Dewantara.
Selamat Hari Pendidikan Nasional!(Tribunmanado.co.id/Christian Wayongkere)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/viktory-n-j-rotty_20180501_201738.jpg)