Digital Activity
Cerita Juvanda Sandinganeng, Atlet Sambo Putri Sulawesi Utara, Peraih Emas di PON Bela Diri 2025
Juvanda Sandinganeng, atlet Sambo putri Sulawesi Utara, berhasil membawa pulang satu-satunya medali emas untuk kontingen Sulut.
Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Yeshinta Sumampouw
Coach: MMA.
Host: Baru ikut pertandingan gulat?
Coach: Gulat. Saya bilang, 'Coba ikut Van'. Baru saya ikutkan dengan atlet-atlet saya yang lain. Kebetulan waktu itu Vanda debut main gulat langsung dapat gold dia.
Host: Dari berapa peserta?
Coach: Dari delapan.
Host: Itu pertandingan se-Sulut?
Coach: Se-Sulut. Vanda langsung dapat gold. Dan pada waktu itu juga anak-anak didik saya dapat juara umum. Nah, setelah habis gulat baru lanjut lagi latihan. Sebenarnya di PON dia mau main gulat. Cuma saya bilang, 'Kamu kalau main gulat kamu akan berhadapan dengan orang yang bertahun-tahun sudah bertanding, bukan latihan lagi, terus kamu baru tahun ini belajar jadi kalau mau masuk di gulat ya tentunya kan basic awal taekwondo tidak akan terpakai, pukulan juga tidak akan terpakai, kuncian kamu juga tidak akan terpakai. Jadi Vanda, main sambo, Van'. Latihan sambo sebenarnya kita gak pernah sih. Cuman ini ajakan main sambo ini setelah event ASTA MMA. Nah, pada waktu itu, bulan lalu, Vanda jadi main event di situ. Dia mau berhadapan dengan ini Amalina. Dia juara nasional, ASTA pemegang sabuk nasional dia.
Nah, dia kan sudah dua kali mengalahkan atlet-atlet terbaik Sulut, ada dua teman kita yang kalah. Nah, setelah kita cari atlet siapa ini yang pas, yang cuma memenuhi standar menurut kita sekarang ya, di Sulut, selain teman yang dua itu kayaknya cuma Vanda. Jadi kita kasih pasang mereka berdua di situ. Jadi dia pemain event. Eh, Vanda mendominasi selama 5 ronde full, kali 5 menit satu ronde.
Host: Itu uji coba?
Coach: Bukan. Langsung pertandingan ASTA MMA. Itu debut Vanda. Pertama main, dia main ASTA MMA, dan dia mengalahkan juara nasional. Nah pas di situ ada yang menonton itu ini Ketua Sambo Sulut dengan pemerhati bela diri. Jadi mereka menawarkan bagaimana kalau Vanda kita ajak main sambo.
Host: Gulat dan MMA ini yang latihan dari Februari?
Coach: Iya.
Host: Tiap hari? Senin sampai Minggu?
Vanda: Hari Minggu itu, Kak, cuma pergi gereja. Pulang langsung latihan ulang. Kalau gereja kita kan gereja pagi.
Host: Kalau Senin Selasa, Rabu sampai Sabtu?
Vanda: Sampai malam. Dari pagi sampai malam. Jadi Vanda sering kalau sudah lelah bilangnya ke coach nggak pulang, tinggal di camp saja. Pas sudah jam latihan, kita latihan. Atau kalau misalnya mau pulang, Coach yang antar pulang.
Digital Activity
Juvanda Prisilia Sandinganeng
atlet
Sambo
Sulawesi Utara
PON Bela Diri 2025
taekwondo
| Pesenam Cilik Sulut Faith Amoreiza Bawa Tiga Emas dari Filipina, 'Selalu Andalkan Tuhan' |
|
|---|
| Wawancara Eksklusif Bersama Jemmy Asiku: Melihat Peluang dan Potensi Dagang–Industri Sulawesi Utara |
|
|---|
| Wawancara Eksklusif dengan Stafsus Gubernur Sulut Farist Soeharyo: Strategi Membangun Pemuda Tangguh |
|
|---|
| Wawancara Eksklusif: Michaela Paruntu Sebut Gaji DPRD Sulut Normal, Disesuaikan dengan APBD |
|
|---|
| 2 Utusan Sulut ke Ajang Miss Teenager Indonesia 2025 Siap Bertarung di Jakarta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Potret-Coach-Willy-dan-Juvanda-Prisilia-Sandinganeng-di-Studio-Podcast-Tribun-Manado.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.