Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Heboh Sulut

5 Berita Heboh Sulut dalam Sepekan: Remaja Manado Korban TPPO, Kasus Rudapaksa Oknum Guru

Lima berita tersebut termasuk soal pelarian dua WNI asal Sulawesi Utara dari perusahaan penipuan daring di Myanmar. 

|
Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Rizali Posumah
Dokumentasi Tribun Manado
HEBOH SULUT - Lima berita populer Sulawesi Utara selama sepekan yang tayang di Tribun Manado. Lima berita tersebut termasuk soal pelarian dua WNI asal Sulawesi Utara dari perusahaan penipuan daring di Myanmar.  

Ringkasan Berita:
  • Kasus dugaan tindak pidana perdagangan orang (TPPO) terhadap tiga orang remaja perempuan Manado, Sulawesi Utara mulai terungkap. 
  • Warga Bitung, Sulawesi Utara dihebohkan dengan kasus rudapaksa yang dilakukan seorang oknum guru di salah satu SMP di Kota Cakalang itu. 
  • Update kasus Korupsi Perjalanan Dinas DPRD Kota Bitung, Sulawesi Utara, tahun anggaran 2022 dan 2023.

 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut lima berita populer Sulawesi Utara selama sepekan yang tayang di Tribun Manado

Lima berita tersebut termasuk soal pelarian dua WNI asal Sulawesi Utara dari perusahaan penipuan daring di Myanmar

Ada pula berita heboh dari Kota Manado. Yakni kasus dugaan TPPO.

Di mana tiga orang remaja perempuan Manado ditemukan di atas kapal hendak diberangkatkan untuk kerja sebagai perempuan penghibur di salah satu kafe yang ada di Provinsi Maluku Utara. 

Sementara di Bitung, ada kasus rudapaksa seorang oknum guru terhadap muridnya. 

1. 2 Warga Sulut Melarikan Diri dari Perusahaan Scam

Inilah fakta dua warga Sulawesi Utara yang berhasil melarikan diri dari jerat perusahaan penipuan daring atau online scam di Myanmar

Mereka tak sendiri, total adal puluhan warga negara Indonesia (WNI) yang melarikan diri.

Puluhan WNI tersebut termasuk dua warga Sulut kini telah dievakuasi ke Indonesia sejak Rabu (29/10/2025).

Berdasarkan data dari pihak berwenang, total WNI yang berhasil dipulangkan berjumlah 26 orang. 

Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Sulut M Syachrul Afriyadi menyebut 26 orang tersebut termasuk warga Sulawesi Utara

"Benar ada dua warga Sulut," terang dia kepada TribunManado.co.id, saat dikonfirmasi via WhatsApp, Kamis (30/10/2025).

BACA SELENGKAPNYA

2. 3 Remaja Manado Korban Kasus Dugaan TPPO

Fakta-fakta kasus dugaan tindak pidana perdagangan orang (TPPO) terhadap tiga orang remaja perempuan Manado, Sulawesi Utara mulai terungkap. 

Salah satunya para korban dijanjikan dapat uang Rp 3 juta per bulan jika bekerja di alah satu kafe C.M. di wilayah Falabisahaya, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved