Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Info BMKG

Waspada Hujan Lebat Sore Ini Kamis 6 November 2025, Berpotensi di Sejumlah Wilayah Berikut

BMKG memperkirakan, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi mengguyur sebagian besar wilayah Indonesia.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Gryfid Talumedun
Tribun Manado/Gryfid Joysman
CUACA EKSTREM - Ilustrasi Peringatan Dini Cuaca BMKG. Waspada Hujan Lebat Sore Ini Kamis 6 November 2025, Berpotensi di Sejumlah Wilayah Berikut 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut ini simak informasi peringatan dini cuaca siang hingga sore ini Kamis 6 November 2025.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) kembali mengeluarkan peringatan dini terkait potensi hujan lebat yang diperkirakan melanda sejumlah wilayah di Indonesia.

Melalui laman resminya, bmkg.go.id, BMKG menyebut beberapa provinsi berada dalam status Waspada hingga Siaga terhadap cuaca ekstrem yang berpotensi terjadi dalam 24 jam ke depan.

Baca juga: Buaya di Manado Sulawesi Utara, Sudah Muncul di 3 Tempat, Diduga Panjangnya 4 Meter

BMKG memperkirakan, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi mengguyur sebagian besar wilayah Indonesia.

Beberapa daerah bahkan masuk kategori siaga karena risiko genangan air, banjir, maupun tanah longsor yang dapat dipicu oleh curah hujan tinggi.

Meskipun belum ada wilayah yang masuk kategori Awas (hujan sangat lebat atau ekstrem), BMKG mengingatkan masyarakat agar tetap waspada, terutama bagi mereka yang tinggal di daerah rawan bencana hidrometeorologi.

Untuk memudahkan masyarakat, BMKG juga merilis daftar lengkap wilayah dengan status Waspada dan Siaga selama dua hari ke depan.

Informasi detail dapat diakses melalui situs resmi BMKG dan kanal media sosial resminya.

Peringatan Dini Kamis 6 November 2025

Level: WASPADA (Hujan sedang - lebat)

Aceh

Sumatera Utara

Sumatera Barat

Riau

Kepulauan Riau

Jambi

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved