Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Bendungan Lolak

Kondisi Terkini Debit Air Bendungan Lolak Sulut, Jumat Kemarin Sempat Capai Kapasitas Tampung

Pemantauan ini dilakukan dikarenakan curah hujan tinggi sudah 4 Kecamatan yang terdampak banjir di Bolmong. 

|
Penulis: Sujarpin Dondo | Editor: Alpen Martinus
Tribun Manado/Sujarpin Dondo
BENDUNGAN: Kondisi terkini bendungan Lolak, Bolmong, Sulawesi Utara, Sabtu 22 Maret 2025. Volume air biasa saja. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, BOLMONG - Debit air Bendungan Lolak, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara masih dalam status normal meski curah hujan tinggi, Sabtu (22/03/2025).
 
Pemantauan ini dilakukan dikarenakan curah hujan tinggi sudah 4 Kecamatan yang terdampak banjir di Bolmong. 

Status normal Bendungan Lolak ini dikatakan kepala BPBD Bolmong Sugih Arto Banteng usai melakukan koordinasi dengan UPB bendungan Lolak. 

Baca juga: Rincian Jumlah Rumah Terdampak Banjir di Bolmong Sulawesi Utara, Update BPBD Ada Ratusan

"Kami sudah lakukan koordinasi dangan pihak UPB Bendungan Lolak, dan saat ini debit air Bendungan Lolak masih dalam Status Normal, " ucapnya. 

Banteng mengatakan bahwa memang dari hasil koordinasi pada Jumat 21 Maret 2025 kemarin sempat melimpas melalui ambang pelimpah Bendungan Lolak

"Pada Jumat kemarin waduk sempat mencapai kapasitas tampungannya karena curah hujan tinggi dan debit inflow dari hulu bendungan yang cukup besar," ucapnya. 

Namun, pada Sabtu 22 Maret 2025 mengalami penurunan hingga di elevasi +114.73 mdpl pada pukul 13.03 wita.

"Sampai sekarang ini Bendungan masih mengalami spilout namun Normal, " jelasnya.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved