Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

HUT ke 16 Tribun Manado

Telkomsel Ungkap Pencapaiannya di HUT Tribun Manado: Kami Sudah Menjangkau 95 Persen Wilayah SulutGo

HUT ke 16 Tribun Manado di Kantor Tribun Manado, Kota Manado, Sulawesi Utara berlangsung meriah.

|
Penulis: Rizali Posumah | Editor: Rizali Posumah
Tribun Manado
HUT TRIBUN MANADO: Supervisior Mobile Costumer Telkomsel Dwi Rahmat Irvan saat diwawancarai jurnalis Tribun Manado, Senin (3/2/2025). 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 16 Tribun Manado berlangsung meriah, Senin (3/2/2025). 

Acara yang digelar di Kantor Tribun Manado, Jalan AA Maramis, Kairagi Dua, Mapanget, Kota Manado, Sulawesi Utara ini dihadiri banyak tamu undangan serta relasi dan mitra bisnis Tribun Manado

Salah satunya pihak Telkomsel yang diwakili oleh Supervisior Mobile Costumer Telkomsel Dwi Rahmat Irvan. 

Dwi Rahmat Irvan mengatakan, semoga di HUT ke 16 ini Tribun Manado menjadi media yang sesui dengan taglinenya yakni lokal keren. 

"Jadi bagaimana caranya agar supaya berita-berita lokal itu bisa makin menasional bahkan internasional," ujar dia. 

Dirinya juga berharap, semoga Tribun Manado jangkauannya lebih luas lagi serta lebih memberikan dampak bagi masyarakat kecil. 

Dalam kesempatan ini, Dwi Rahmat juga mengungkapkan perkembangan jangkauan sinyal Telkomsel di Sulawesi Utara

"Alhamdulilah saat ini Telkomsel sudah menjangkau sekitar 95 persen di wilayah Sulawesi Utara dan juga Gorontalo," ujar dia. 

Setiap tahun, Telkomsel selalu menambah tower untuk memperkuat sinyal di wilayah Sulawesi Utara dan Gorontalo. 

"Adapun yang lima persen yang belum terjangkau itu adalah wilayah-wilayah terluar, yang memang kita membutuhkan upaya yang lebih, dan membutuhkan waktu yang lebih panjang dan dengan persiapan yang lebih matang lagi," terang dia. 

Tentang Tribun Manado

Tribun Manado pertama kali terbit dalam bentuk surat kabar pada 2 Februari 2009 lalu.

Tribun Manado merupakan bagian dari Tribun Network dan Kompas Gramedia.

Berita-berita yang disajikan Tribun Manado tidak hanya bisa dibaca dalam wujud koran, tapi juga tersaji dalam multiplatform: epaper, online real-time, maupun di media sosial.

Update video berita maupun siaran langsung (liver report) dari para jurnalis Tribun Manado yang tersebar di seluruh kabupaten dan kota se-Sulawesi Utara juga dapat tiap hari dilihat melalui akun media sosial Tribun Manado.

Obrolan dengan para tokoh pemerintahan, politik, akademisi, pengusaha, influcher, pelaku UKM, hingga tokoh-tokoh inspiratif lainnya juga bisa disaksikan setiap hari melalui Podcast Tribun Manado.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved