Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Populer

Berita Politik Heboh di Sulut: Pimpinan DPRD Dapat Mobil Baru, E2L-HJP Dukung YSK Tanpa Syarat

Mulai dari pimpinan DPRD dapat mobil baru hingga E2L-HJP dukung YSK tanpa syarat. Berikut rangkuman beritanya.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Indry Panigoro
Kolase Tribun Manado/Tribun Manado
Berita Politik Heboh di Sulut: Pimpinan DPRD Dapat Mobil Baru, E2L-HJP Dukung YSK Tanpa Syarat 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut adalah daftar berita politik heboh di Sulawesi Utara ( Sulut ) Rabu 22 Januari 2025 hari ini.

Sejumlah dinamika politik telah terjadi di Sulut dan menjadi berita populer di portal TRIBUNMANADO.CO.ID.

Mulai dari pimpinan DPRD dapat mobil baru hingga E2L-HJP dukung YSK tanpa syarat.

Berikut rangkuman beritanya.

1.Pimpinan DPRD Boltim Sulut Dapat Mobil Baru

Tiga pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), baru saja menerima mobil dinas baru.

Ketiga pimpinan DPRD Boltim tersebut adalah Ketua DPRD Samsudin Dama, Wakil Ketua I Kevin Sumendap, dan Wakil Ketua II Medy Lensun.

Sekretaris DPRD Boltim, Hardiman Pasambuna membenarkan pengadaan kendaraan tersebut.

Kepada Tribunmanado.co.id, Hardiman menjelaskan bahwa mobil-mobil tersebut sudah diterima meski pembayaran resminya masih menunggu pelaksanaan APBD 2025.

“Tiga mobil baru, tapi hanya untuk pimpinan," ujarnya, Selasa 21 Januari 2025 di kantornya.

"Tapi pencairannya masih menunggu, cuma kami sudah ini dengan rekanan (penyedia),” ucapnya lagi. 

Menurut Hardiman, Ketua DPRD mendapatkan Mitsubishi Pajero.

Sedangkan kedua Wakil Ketua masing-masing mendapatkan Honda HR-V. 

Baca selengkapnya di SINI

2. Pergantian Wakil Ketua DPRD Sulut dari Billy Lombok ke Royke Anter Bergulir

Proses pergantian Wakil Ketua DPRD Sulawesi Utara dari Billy Lombok kepada Royke Anter mulai bergulir. 

Hal ini menyusul diterimanya usulan Fraksi Partai Demokrat dalam paripurna yang dipimpin Ketua Dewan, Fransiscus Silangen, Senin 20 Januari 2025.

Sebanyak 34 dari 45 anggota DPRD Sulawesi Utara hadir dan menyetujui usulan FPD terkait pergantian Lombok oleh Anter. 

Silangen mengungkapkan, setelah disetujui, pergantian akan dituangkan sebagai Keputusan DPRD. 

Setelahnya, DPRD akan menyampaikan ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) melalui Gubernur Sulawesi Utara

"Peresmian pemberhentian dan pergantian harus sesuai dengan perundang-undangan," kata Silangen dalam paripurna. 

Sementara, Royke Anter yang menyatakan kesiapannya menjalankan perintah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketum Partai Demokrat. 

"Ini kepercayaan Partai Demokrat lewat  pimpinan partai di tingkat daerah (Demokrat Sulut) dan pusat," kata Anter, Rabu (22/1/2025). 

Kata Anter, kepercayaan itu harua diterima dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. 

"Saya akan jalankan tugas dan kepercayaan ini demi partai dan masyarakat Sulut," kata mantan legislator Kota Manado ini. 

Baca selengkapnya di SINI

3. E2L-HJP Dukung dan Siap Berkoalisi Tanpa Syarat dengan YSK

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sulawesi Utara secara resmi menyatakan dukungan penuh kepada pemerintahan Gubernur Sulawesi Utara terpilih Yulius S. Komaling (YSK). 

Dukungan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Ketua DPD Demokrat Sulut Elly Engelbert Lasut (E2L) dan Ketua Umum DPP Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang mendorong percepatan pembangunan di Sulut.  

Dalam rapat bersama antara DPD dan DPC Demokrat se-Sulut, Sekretaris DPD Demokrat Sulut, Stendy S. Rondonuwu (SSR), menyatakan bahwa partai akan mendukung YSK tanpa syarat.

Tujuannya, demi terciptanya Sulawesi Utara yang lebih maju. 

"Demokrat akan berada di barisan yang memperjuangkan pembangunan untuk rakyat Sulut tanpa mengharapkan imbalan atau jabatan. Kami mendukung sepenuhnya program-program YSK agar sejalan dengan visi besar Bapak Prabowo Subianto dalam membangun Indonesia, termasuk tanah kelahiran ibunda beliau," ujar Stendy didampingi Royke Anter dan Noortje Vanbone, perwakilan DPC Demokrat se-Sulut, Rabu (22/1/2025). 

Menurut SSR, keputusan ini diambil dengan sikap legowo dan ikhlas, demi kepentingan masyarakat Sulut

Ia juga mengajak seluruh pendukung pasangan Elly Lasut-Hanny Joost Pajouw (E2L-HJP) untuk menerima hasil Pilkada dengan lapang dada dan mendukung pemerintahan yang baru.  

Royke Anter menambahkan, Demokrat berkomitmen menjaga program-program pembangunan yang telah diletakkan oleh Olly Dondokambey-Steven Kandouw (ODSK) agar dapat ditingkatkan di era YSK

Baca selengkapnya di SINI

Baca Berita Lainnya di: Google News

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved