BSI Manado
BSI Manado Sulawesi Utara Salurkan KUR Rp 2 Miliar ke UMKM di Jarod
"Harapan kami bisa bermanfaat dan digunakan sebagai mungkin untuk pengembangan UMKM agar lebih maju," tuturnya.
Penulis: Ferdi Guhuhuku | Editor: Isvara Savitri
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - PT Bank Syariah Indonesia (BSI) telah membantu banyak usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kota Manado, Sulawesi Utara.
Terbaru, BSI Manado memberikan bantuan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) kepada UMKM di Jalan Roda (Jarod) Kawasan Wisata Kuliner.
Bantuan ini sebagai bentuk BSI Manado selalu memberdayakan dan mendukung UMKM.
Area Manager BSI Manado Tengku Chandra Husnadi menjelaskan ada 10 perwakilan pelaku UMKM di Jarod yang menerima KUR.
Ke-10 nasabah tersebut menerima KUR Rp 2 miliar dari BSI Manado.
Namun KUR tidak terbatas hanya UMKM di Jarod saja namun di tempat lain juga.
"Jadi 10 orang ini hanya perwakilan saja di Jarod, karena bantuan KUR ini juga kami akan berikan kepada UMKM di lokasi lain," jelas Tengku Chandra Husnadi saat peletakan batu pertama revitalisasi kawasan kuliner Jarod, Kelurahan Pinaesaan, Kecamatan Wenang, Kota Manado, Selasa (22/10/2024).
Baca juga: Jarod Manado Sulawesi Utara Masih Jadi Pilihan Tempat Ngopi dan Ngobrol Masyarakat
Selain merevitalisasi Jarod, pihaknya juga menginginkan ada kemajuan UMKM di kawasan ini.
Sehingga diharapkan bantuan KUR yang disalurkan ini bisa memberikan manfaat bagi penerima.
"Harapan kami bisa bermanfaat dan digunakan sebagai mungkin untuk pengembangan UMKM agar lebih maju," tuturnya.
Revitalisasi Jarod
Tengku Chandra Husnadi menambahkan, revitalisasi pusat kuliner Jarod tersebut merupakan strategi BSI untuk branding Jarod yang sudah melegenda supaya semakin ramai, indah dan makin dikenal sampai Internasional.
"Selain itu kita ingin memberdayakan UMKM karena memang itu sudah menjadi salah satu bagian dari BSI yang selalu bersama UMKM," tutur Tengku Chandra Husnadi.
Pihaknya akan merevitalisasi kawasan Jarod mulai dari bagian atap, lantai, musala, dan toilet umum.
| Hadirkan BSI Lounge, BSI Dorong Ekosistem Keuangan Syariah di IAIN Manado |
|
|---|
| Pelaku UMKM Senang Kawasan Jarod Manado akan Direvitalisasi: Semakin Banyak Rezeki |
|
|---|
| Jarod Direvitalisasi dan 10 Pelaku UMKM Dapat KUR dari BSI, Dirut Perumda Pasar Sebut Berkat Tuhan |
|
|---|
| Perumda Pasar Manado Apresiasi Revitalisasi Jarod, Lucky Senduk: Ini Berkat Tuhan |
|
|---|
| BSI Manado Sulawesi Utara Gelar Peletakan Batu Pertama Revitalisasi Jarod |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Ferdi-Guhuhuku-Tribun-ManadoBSI-Manado-Sulawesi-Utara.jpg)