Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

BSI Manado

Jarod Direvitalisasi dan 10 Pelaku UMKM Dapat KUR dari BSI, Dirut Perumda Pasar Sebut Berkat Tuhan

Dirut Perumda Pasar Lucky Senduk menjelaskan  apresiasi itu diberikan kerena  BSI ikut membantu perkembangan UMKM Kota Manado.

|
Penulis: Ferdi Guhuhuku | Editor: Alpen Martinus
HO
Perusahaan Umum Daerah (Permuda) Pasar Manado Sulawesi Utara memberikan apresiasi kepada PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Manado atas peletakan batu pertama revitalisasi Jalan Roda (Jarod). 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Perusahaan Umum Daerah (Permuda) Pasar Manado Sulawesi Utara memberikan apresiasi kepada PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Manado atas  peletakan batu pertama revitalisasi Jalan Roda (Jarod).

Dirut Perumda Pasar Lucky Senduk menjelaskan  apresiasi itu diberikan kerena  BSI ikut membantu perkembangan UMKM Kota Manado.

Secara khusus revitalisasi Jarod yang sudah sekitar 10 tahun tidak pernah direnovasi.

Baca juga: Breaking News : Dirut PD Pasar Manado Lucky Senduk Diperiksa Subdit Tipidkor Polda Sulawesi Utara

"BSI banyak membantu UMKM di Manado khususnya berada di Jarod, jadi selaku pemerintah sangat berterima dan mengapresiasi.

Rencana revitalisasi Jarod ini pak Wali kota Manado sebelum sudah ada rencana, tapi puji Tuhan kita dapat berkat dari Tuhan lewat BSI," tutur Lucky, Selasa (22/10/2024).

Menurut Lucky bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang diberikan BSI Manado sangat dibutuhkan oleh pelaku UMKM.

Sehingga pemberian KUR kepada 10 pelaku UMKM di Jarod Manado sangat membawa manfaat.

"Tadi ada 10 pedagang yang dapat KUR dan 1 orang terima Rp 200 Juta ini sangat banyak sekali.

Sehingga kami berharap bantuan ini harus digunakan sebagai mungkin agar bermanfaat juga bagi banyak orang," jelasnya.

Dia menambahkan harapannya ke depan BSI Manado dan Perumda Manado berkerja sama untuk pengembangan UMKM.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
KOMENTAR

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved