Pilkada Bitung
Geraldi-Erwin dan Hengky-Randito Bakal Head to Head di Debat Pertama Pilkada Bitung 2024 Nanti Malam
"Untuk soalnya akan diserahkan ketika akan pelaksanaan debat mulai," tambahnya.
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor: Isvara Savitri
TRIBUNMANADO.CO.ID, BITUNG - Dua pasangan calon (Paslon), Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung, Geraldi Mantiri-Erwin Wurangian dan Hengky Hondandar-Randitor Maringka, bakal memaparkan visi misi dan program dalam debat pertama, Minggu (6/10/2024) pukul 19.00 Wita.
Debat pertama tersebut akan diselenggarakan di Grand Kawanua Convention Center Manado, Kelurahan Kairagi II, Kecamatan Mapanget, Kota Manado, Sulawesi Utara.
Selain memaparkan visi misi dan programnya, paslon bakal d uji kemampuannya dengan tema yang diusung.
Tema dalam debat pertama adalah UMKM, Ketenagakerjaan, Jaminan Sosial, Budaya, Pemberdayaan Perempuan dan Anak yang diajukan oleh lebih dari tiga orang panelis yang disiapkan KPU Bitung.
Para panelis yang masih dirahasiakan KPU Bitung ini berasal dari akademisi, profesional dan tokoh masyarakat.

Menurut Ketua KPU Bitung, Deslie Sumampouw, debat Pilkada Bitung 2024 akan dilaksanakan sebanyak tiga kali.
Debat pertama dilaksanakan pada Minggu malam nanti, sedangkan yang kedua dan ketiga belum ditentukan.
"Untuk debat pertama ini, kami undang dua paslon untuk tampil dan yang bicara head to head. Misalnya kalau wali kota dengan wali kota, bukan dengan wakil wali kota," kata Deslie di sela persiapan debat nanti malam.
Lokasi yang dipilih pun sudah sesuai dengan sejumlah aspek yang dibutuhkan, serta sudah disetujui oleh pendamping dua paslon.
Berdasarkan rekomendasi dari KPU RI, lokasi debat di hotel dengan akses lebih dari satu agar mempermudah mobilisasi massa.
Baca juga: Harga Emas Antam Hari Ini Minggu 6 Oktober 2024, Dijual Segini per Gram
Baca juga: Klasemen MotoGP 2024 setelah GP Jepang Tuntas, Bagnaia Menang dan Dekati Poin Jorge Martin
Pihaknya juga sudah mengecek hotel berbintang di Bitung namun aspek keamanannya belum pas dengan rekomendasi dari KPU RI.
"Untuk soalnya akan diserahkan ketika akan pelaksanaan debat mulai," tambahnya.
KPU Bitung juga sudah menentukan jumlah pendukung paslon yang bisa masuk di ruangan debat.
Menurut Deslie, sesuai kesepakatan penghubung dua paslon, masing-masing hanya diberi jatah 50 orang pendukung.
“Jadi yang bisa masuk ke dalam ruangan hanya 50 orang untuk setiap pasangan calon. Jumlah ini sudah disepakati bersama sehingga tidak ada masalah. Dan perlu disampaikan, pembatasan jumlah pendukung ini juga demi keamanan dan kelancaran pelaksanaan debat,” kata dia.

Selain itu, debat tahun ini tidak ada segmentasi wali kota atau wakil wali kota.
“Kalau lalu kan dipisah, ada yang tampil hanya calon wali kotanya saja, kemudian cuma calon wakil wali kotanya, dan ada yang bersama-sama. Tapi untuk tahun ini beda, pasangan calon tampil bersama-sama tapi untuk sesi tanya jawab diatur antara calon wali kota dan calon wali kota, dan calon wakil wali kota dan calon wakil wali kota,” paparnya.
Ada enam sesi dalam setiap debat.
Enam sesi ini sudah mencakup penyampaian visi-misi, tanya-jawab, dan closing statement.
Khusus untuk tanya-jawab, ada pertanyaan yang berasal dari palson itu sendiri, dan ada juga yang berasal dari panelis.(*)
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
Puluhan ASN di Bitung Diduga Langgar Netralitas Saat Pilkada 2024, Pemkot Tindak Lanjut Rekom KSN |
![]() |
---|
Kajari Bitung Yadyn Palabengan Warning Ini ke Penyelenggara Pemilihan 2024 |
![]() |
---|
KPU Bitung Sulut Tetapkan Hengky Honanda - Randito Maringka Sebagai Kepala Daerah Terpilih |
![]() |
---|
Politisi Nasdem Kembali Pimpin Kota Bitung 5 Tahun Mendatang |
![]() |
---|
KPU Bitung Tetapkan Hengky-Randito Terpilih Sebagai Kepala Daerah, Geraldi-Erwin Ucapkan Selamat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.