Pilkada 2024 di Sulut
2 Petahana Bitung Kabarnya Pisah Jalan di Pilkada 2024, Ini Analisa Pengamat: Masyarakat Pilih Figur
Dua petahana Bitung yakni Wali kota Maurits Mantiri dan Wawali Hengky Honandar kabarnya pisah jalan di Pilkada 2024.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Chintya Rantung
TRIBUNMANADO.CO.ID - Dua petahana Bitung yakni Wali kota Maurits Mantiri dan Wawali Hengky Honandar kabarnya pisah jalan di Pilkada 2024.
Maurits diwacanakan kembali maju dari PDIP. Sedang Honandar kabarnya bakal maju di partai Demokrat.
Pengamat politik Josef Kairupan memberi penilaian terkait fenomena ini dan perpolitikan di Bitung secara keseluruhan.
Menurut dia, Pilpres memberi pelajaran penting.
"Bahwa partai tak menentukan, partai besar sekalipun hanya kendaraan, yang menentukan adalah figur," katanya Kamis (7/3/2024).
Josef menuturkan, masyarakat akan memilih figur dengan rekam jejak baik dan kualitas mumpuni.
Terkait Maurits dan Honandar, ia menilai, elektabilitas keduanya bergantung pada kinerja eksekutif.
Kerja yang baik akan mendatangkan penilaian baik dari masyarakat.
"Ini adalah kesempatan terbaik bagi keduanya untuk memikat warga dengan kinerja yang baik," kata dia.
Ungkap dia, dari sisi kinerja, Maurits berpeluang memaksimalkan kinerja karena berposisi sebagai 01.
Namun ia harus waspada agar tidak melakukan politik yang mengekang.
"Jika demikian simpati publik bisa jatuh pada Honandar, pengalaman di Pilpres siapa yang menzalimi bakal kalah, ini harus jadi perhatian," kata dia.
Untuk Honandar, kata dia, di tengah keterbatasan wewenangnya, ia musti melakukan hal yang viral atau menarik perhatian warga Bitung.
Josef juga mengemukakan hal hal yang dapat memacu elektabilitas para calon.
Selain rekam jejak, pembuatan tema juga jadi unsur penting memikat hati rakyat.
"Tema ini akan jadi acuan bagi warga untuk memilih para calon," kata dia. (Art)
Baca juga: PKS Menjelma Jadi Salah Satu Kekuatan Politik di Manado Sulawesi Utara, Hasan: Kuncinya Kerja Sosial
Baca juga: Kantongi Restu Putra Jokowi, Nama Melky Pangemanan Menguat di Pilkada Minut 2024
| Daftar Lengkap Kepala Daerah Terpilih Se Sulawesi Utara Hasil Pilkada 2024, Gubernur hingga Bupati |
|
|---|
| Daftar Nama-nama Paslon Peraih Suara Terbanyak Pilkada 2024 di Seluruh Kabupaten Kota Provinsi Sulut |
|
|---|
| KPU Sulawesi Utara Tegaskan Hasil Resmi Pilkada Berdasar Rekapitulasi Suara Berjenjang |
|
|---|
| 54.224 Surat Suara Pilgub Sulawesi Utara Tiba di Gudang Logistik KPU Bolsel |
|
|---|
| Bekali Ribuan Penyelenggara Adhoc Sulut, Ketua DKPP Heddy Lugito : Tekanan di Pilkada Lebih Berat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/kantor-wali-kota-bitung_20180123_182408.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.