Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Populer Manado

3 Berita Populer Manado: Istri Walikota Unggul hingga Sosok Ibunda Prabowo

Berikut ini tiga berita populer Manado pada Minggu 18 Februari 2024 yang dirangkum Tribunmanado.co.id.

Penulis: Alexander Pattyranie | Editor: Alexander Pattyranie
Tribunmanado.co.id/Alp
Kolase foto 3 Berita Populer Manado: Istri Walikota Unggul hingga Sosok Ibunda Prabowo. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut ini tiga berita populer Manado pada Minggu 18 Februari 2024 yang dirangkum Tribunmanado.co.id.

Posisi pertama yakni Perolehan Suara Sementara DPRD Sulut PDIP Dapil Manado Siang Ini: Istri Walikota Unggul 3.556 Suara, diikuti Daftar 18 Caleg PDIP Calon Penghuni Kantor DPRD Manado, Paling Banyak dari Dapil Singkil Mapanget, dan terakhir Sosok Ibunda Prabowo, Profesinya Dulu Mentereng, Blasteran Manado-Jerman.

Simak selengkapnya:

1. Perolehan Suara Sementara DPRD Sulut PDIP Dapil Manado Siang Ini: Istri Walikota Unggul 3.556 Suara

Simak perolehan suara sementara DPRD Sulut PDIP dapil Manado berikut ini.

  1. Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si., IPU meraup 1.469 suara
  2. Irene Golda Pinontoan meraup 3.556 suara
  3. Brigjen Tni (Mar) Purn Donar Philip Rompas, S.E meraup 267 suara
  4. Drs. Arthur Anthonius Kotambunan, B.Sc. meraup 525 suara
  5. Jeane Laluyan, Se meraup 962 suara
  6. Apriano Ade Saerang, ST., M.Si meraup 762 suara
  7. dr. Makmun Djaafara meraup 120 suara
  8. Novia Helena Annatje Lambey meraup 676 suara

Data tersebut diperoleh Tribun Manado dari laman resmi KPU pada Minggu (18/2/2024) pukul 14.19 Wita. Update data masuk sudah mencapai 39.75 persen atau 545 dari 1371 TPS. 

Demikian informasi update peraih suara terbanyak dari Partai PDIP dapil Manado untuk DPRD Sulut.

Dalam websitenya KPU memberikan catatan disclaimer:

1. Publikasi Form Model C/D Hasil adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan untuk memudahkan akses informasi publik.

2. Penghitungan suara yang dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU Kabupaten/Kota, KPU Provinsi dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Disclaimer:

Hasil perhitungan suara yang resmi akan disampaikan langsung oleh KPU.

Baca selengkapnya -->

2. Daftar 18 Caleg PDIP Calon Penghuni Kantor DPRD Manado, Paling Banyak dari Dapil Singkil Mapanget

PDIP pesta kursi di kota Manado, Sulawesi Utara.

Hingga Sabtu (17/2/2024), partai berlambang banteng ini sudah mengunci 18 kursi. 

Dapil Singkil - Mapanget menjadi wilayah peraih kursi terbanyak dengan lima kursi. 

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved