Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pilpres 2024

Survei Pilpres 2024: Prabowo-Gibran 48-54 Persen, Cek Potensi Elektoral Anies-Ganjar

Potensi elektabilitas Pasangan Calon (Paslon) 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming antara 48,8 persen hingga 54,6 persen.

Editor: Lodie Tombeg
AFP
Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD usai Debat Kelima Pilpres di JCC Jakarta, Minggu (4/2/2024). Potensi elektabilitas Pasangan Calon (Paslon) 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming antara 48,8 persen hingga 54,6 persen. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Jakarta - Pemilihan Presiden (Pilpres 2024) tinggal 4 hari lagi. Potensi elektabilitas Pasangan Calon (Paslon) 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming antara 48,8 persen hingga 54,6 persen.

Paslon 01 Anies Baswedan–Muhaimin Iskandar antara 24,7 persen hingga 30,5 persen. Kemudian Ganjar Pranowo–Mahfud MD antara 17,8 persen
hingga 23,6 persen.

Demikian temuan lembaga survei nasional, Poltracking Indonesia yang dirilis ke publik pada Jumat 9 Februari 2024.

Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda AR menjelaskan, saat simulasi surat suara tiga paslon, Prabowo–Gibran memperoleh 50,9 persen, Anies–Muhaimin 25,1 persen dan Ganjar–Mahfud meraih 18,4 persen.

Terdapat 5,6 persen undecided voters (orang belum menentukan pilihan).

Melalui metode predictive model, peneliti mendalami kecenderungan undecided pada simulasi surat suara tiga paslon.

Hasilnya Prabowo–Gibran memperoleh angka elektabilitas 51,7 persen, Anies–Muhaimin 27,6 persen dan Ganjar–Mahfud 20,7 persen.

Jika merunut margin of error (MoE) kurang lebih 2,9 persen, maka rentang potensi perolehan suara Anies–Muhaimin antara 24,7 persen hingga 30,5 persen.

Prabowo–Gibran antara 48,8 persen hingga 54,6 persen. Ganjar–Mahfud antara 17,8 persen
hingga 23,6 persen.

Hanta juga menjelaskan soal tren elektabilitas dari tiga paslon.

Tren terbaru elektabilitas Anies–Muhaimin yang sedari awal fluktuatif dan sempat mengalami sedikit kenaikan pada Januari 2024.

Kini Anies-Muhaimin mengalami penurunan tipis 1,8 persen.

Sementara Prabowo–Gibran yang terus mengalami tren positif sejak November 2023. Kini paslon yang diusung Koalisi Indonesia Maju itu masih tetap mengalami tren kenaikan dari Januari ke Februari
2024 sebesar 4,2 persen.

Sedangkan Paslon 03 Ganjar–Mahfud masih
mengalami tren penurunan. Terpotret penurunan dari Januari ke Februari 2024 untuk Ganjar-Mahfud sebesar 2,2 persen.

Dia menjelaskan soal kenaikan dan penurunan elektabilitas para kandidat dipengaruhi berbagai faktor.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved