Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Sulawesi Utara

Profil 3 Kontestan IGT 2023 Asal Manado Sulut yang Lolos ke Babak Semi Final, Bawa Budaya Lokal

3 Kontestan Indonesia’s Got Talent asal Sulut yang Lolos Babak Semi Final yaitu Zaitun Voice, Fatamorgana dan Major 9

Penulis: Gryfid Talumedun | Editor: Gryfid Talumedun
Kolase Tribun Manado/FB Indonesia's Got Talent
Kolase foto 3 Kontestan Indonesia’s Got Talent asal Sulut yang Lolos Babak Semi Final yaitu Zaitun Voice, Fatamorgana dan Major 9 

Saat tampil pada hari Minggu (11/6/2023), Zaitun Voice mendapat empat yes dari juri.

Tak puas dengan pencapaian pertama, Zaitun Voice kembali bikin gebrakan di panggung Indonesia Got Talent kemarin.

Zaitun Voice tampil menggunakan seragam anak sekolah dengan membawakan lagu Anak Sekolah yang dipopulerkan Chrisye.

Tak hanya mendengarkan variasi suara khas masamper saja, Zaitun Voice juga membuat koreo yang bikin panggung Indonesia Got Talent heboh.

Bahkan juri-juri juga dibuat terpukau dan senyum-senyum dengan aksi bapak-bapak masamper tersebut.

Fatamorgana – Manado, usia 22-28 tahun

Grup Dance FATAMORGANA asal Sulawesi Utara guncang Indonesia's Got Talent
Grup Dance FATAMORGANA asal Sulawesi Utara guncang Indonesia's Got Talent (Foto FB Indonesia's Got Talent)

Fatamorgana adalah penari atau dancer dari Manado yang menyuguhkan dance robotik dan konsep boneka hidup.

Grup dance ini beranggotakan 4 orang personal yaitu 3 orang laki-laki dan 1 orang perempuan dengan rentang usia 22 hingga 28 tahun.

Grup yang beranggotakan 4 orang tersebut sukses mengguncang panggung Indonesia Got Talent 2023.

Bahkan juri yang terdiri dari Ivan Gunawan, Reza Oktovian, Rossa dan Denny Sumargo sampai terkagum-kagum.

Grup yang terdiri dari 3 orang lelaki dan seorang remaja perempuan tersebut mengusung konsep Dance Robotik.

Dalam penampilan mereka yang kedua mereka menyuguhkan dance yang bertemakan Boneka mainan.

Aksi mereka bahkan mendapatkan standing ovation dari Rossa dan Denny Sumargo.

Major 9 – Manado, usia 20-27 tahun

Profil grup musik Kolintang Major9 yang berhasil memukau panggung Indonesia Got Talent 2023.
Profil grup musik Kolintang Major9 yang berhasil memukau panggung Indonesia Got Talent 2023. (dok. Indonesia Got Talent 2023)

Major9 adalah kontestan dari Manado yang menampilkan talenta bermain alat musik tradisional kolintang khas Minahasa Sulawesi Utara dengan konsep orchestra.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved