Penyebab dan Cara Memperbaiki WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka
Berikut adalah cara memperbaiki WhatsApp yang tidak bisa dibuka. Ikuti tahapannya
2. Memulai ulang ponsel
Bila ternyata cara di atas masih belum bisa mengatasi masalah WhatsApp tidak bisa dibuka, cobalah untuk memulai ulang ponsel. Saat pesan “Tidak dapat memulai WhatsApp” muncul, terdapat pula pesan yang menyarankan agar pengguna memulai ulang ponselnya.
Memulai ulang ponsel biasanya dilakukan untuk menyegarkan aplikasi dari bug, sehingga nanti bisa dibuka kembali dengan lancar. Cara memulai ulang ponsel bisa dilakukan dengan mematikan daya (power off), lalu menyalakan kembali.
3. Menginstal ulang aplikasi
Ketiga, cara memperbaiki WhatsApp yang tidak bisa dibuka dapat dilakukan dengan menginstal ulang aplikasi. Caranya, hapus aplikasi WhatsApp dari ponsel, lalu instal kembali dengan mengunduhnya dulu dari toko aplikasi App Store (iOS) atau Play Store (Android).
4. Memperbarui versi aplikasi
Terakhir, cara memperbaiki WhatsApp yang tidak bisa dibuka juga dapat dilakukan dengan memperbarui versi aplikasinya. Pembaruan versi aplikasi biasanya membawa perbaikan gangguan atau bug.
Memperbarui versi aplikasi WhatsApp bisa dilakukan lewat toko aplikasi pada masing-masing ponsel, App Store (untuk iPhone) dan Google Play Store (untuk ponsel Android).
Dalam kasus yang juga dialami KompasTekno, salah satu cara yang cukup ampuh untuk mengatasi WhatsApp tidak bisa dibuka adalah dengan memperbarui versi aplikasi. Berdasar informasi di App Store, versi WhatsApp terbaru 22.12.73, dikatakan membawa perbaikan bug.
Saat aplikasi telah diperbarui, tidak dijumpai lagi pesan “Tidak dapat memulai WhatsApp” dan WhatsApp bisa kembali digunakan dengan normal.
Itulah penjelasan seputar cara memperbaiki WhatsApp yang tidak bisa dibuka, semoga bermanfaat.
(*)
Baca Berita Tribun Manado Terbaru DI SINI
Baca Berita Lainnya di Google News
Telah tayang di Kompas.com
| Cara Mudah Ketahui Akun WhatsApp Anda Sedang Diretas atau Disadap, Gunakan Fitur Ini |
|
|---|
| Fitur Terbaru WhatsApp untuk Android dan iOS, Gambarnya Bisa Bergerak |
|
|---|
| Daftar 10 Negara dengan Pengguna WhatsApp Terbanyak, Indonesia Urutan Berapa? Cek di Sini |
|
|---|
| Waspada, Jurnalis dan Anggota LSM Pengguna Whatsapp Jadi Target Perusahaan Spyware Israel |
|
|---|
| Pengguna WhatsApp Kini Bisa Unggah Status Tanpa Terpotong dan Pecah, Begini Caranya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.