Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Minut Sulawesi Utara

Hanny Tambani Berikan Pendampingan Psikologi pada Korban Bencana di Minut Sulawesi Utara

Cuaca ekstrem mengakibatkan bencana banjir dan longsor di beberapa titik wilayah Minahasa Utara, Sulawesi Utara.

Penulis: Fistel Mukuan | Editor: Rizali Posumah
HO
Sabtu (28/1/2023) Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Minahasa Utara melaksanakan perintah Bupati Minut Joune Ganda, yakni melakukan pendampingan psikologi kepada korban terdampat bencana di Minut, Sulawesi Utara. Bencana banjir dan longsor terjadi di beberapa wilayah di Minut pada Jumat (26/1/2023). 

Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID -  Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda, perintahkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lakukan penanganan kepada para korban bencana di Minut.

Di mana pada Jumat (27/1/2023), telah terjadi bencana banjir dan tanah longsor di beberapa titik wilayah Minut, Sulawesi Utara.

Bupati Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Minut langsung melaksanakan perintah Bupati untuk melakukan pendampingan psikologi pada korban bencana di Minut Sulawesi Utara.

Pada, Sabtu (28/1/2023), Kepala Dinas (Kadis) DP3A turun Hanny Tambani bersama tim, turun ke para korban di desa Watutumou.

"Hari ini kami mengunjugi desa Watutumou jaga 4 Perum Maumbi Indah, untuk memberikan pendampingan psikologi kepada para korban," kata Kadis.

Lanjutnya, selain memberikan pendampingan DP3A memberikan bantuan seadanya kepada para korban.

"Yang kami kunjungi, 2 anak laki-laki yang berusia 8 dan 10 tahun, serta 2 perempuan lanjut usia lansia perempuan," tuturnya.

Dikatakan Kadis, untuk desa-desa lainnya yangg terkena bencana masih di data.

Tambani sampaikan, kahadiran DP3A untuk dengan upaya menghilangkan trauma anak-anak dan lansia atas peristiwa yang menimpa mereka.

"Kami akan bekerja secara maksimal dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," pungkasnya.

Joune Ganda pantau lokasi bencana

Bupati Minut Jouna Ganda memantau beberapa titik bencana. 

Di beberapa titik terjadi bencana, tanah longsor dan pohon tumbang.

Akibatnya beberapa rumah warga dan infrastruktur umum mengalami kerusakan. 

Bupati Joune Ganda menginstruksikan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sejumlah hal yang perlu dilakukan.

"Dinas terkait turunkan alat, perbaiki dan bersihkan segera lumpur dibahu jalan.

Ini akses transportasi yang sangat dibutuhkan masyarakat," tegas Joune Ganda, Sabtu (28/1/2023).

Bupati juga katakam, BPBD lakukan penanganan tanggap darurat, kerja bakti dan siapkan anggarannya.

Di beberapa lokasi ada jalan yang terputus, jembatan rusak, kondisi rumah warga yang terkena imbas banjir dan tanah longsor. 

Bupati mengimbau, agar masyarakat tetap waspada karena curah hujan sebagaimana informasi dari BMKG masih akan berlangsung hingga 2 hari kedepan. 

“Saya imbau kepada seluruh masyarakat agar tetap Waspada, dalam mengantisipasi cuaca ekstrim kedepan," sebutnya.

Ia juga memerintahkan OPD agar mengevakuasi warga terdampak.

Kemudian menyiapkan posko dapur umum, guna memberikan bantuan logistik makanan dan minuman bagi masyarakat terdampak banjir. (fis)

Baca berita lainnya di: Google News.

Berita terbaru Tribun Manado: klik di sini. 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved