Kasus Pembunuhan
Kesal Kekasih Direbut, Pria Ini Habisi Nyawa Pacar dan Kakak Perempuannya yang Suka Sesama Jenis
Kasus pembunuhan seorang adik bunuh kakak perempuan dan pacarnya karena saat kepergok berciuman
TRIBUNMANADO.CO.ID - Terjadi kasus pembunuhan di Banyuasin, Sumatera Selatan.
Diketahui seorang pria nekat menghabisi nyawa kakak kandungnya dan pacarnya.
Ternyata pelaku kesal dengan kelakuan korban yang selalu merebut kekasihnya.
Baca juga: Sekretaris Kota Tomohon Sulawesi Utara: ASN Pemkot Harus Dibekali Pengetahuan Perundang-undangan
Baca juga: Baru Terungkap Penyebab Sophia Latjuba Tetap Awet Muda Meski Usia 50-an Tahun, Ternyata Lakukan ini
Baca juga: Baru Terungkap soal Kasus Penyelewengan Dana Donasi ACT, Bareskrim Kini Tetapkan Tersangkanya
Foto : Ilustrasi wanita jadi korban pembunuhan. (istimewa)
Polisi masih memeriksa Bobi (27), pembunuh Hendri Rangkuti Riasari dan Meilani di Banyuasin, Sumatera Selatan.
Bobi mengaku nekat membunuh kedua korban lantaran Hendri tepergok telah mencium Meilani ketika kekasihnya sedang berada di rumah.
“Mereka ada dikamar sedang berciuman,saya kesal melihatnya,” kata Bobi di Markas Kepolisian Daerah Sumatera Selatan, Senin (25/7/2022).
Kekesalan itu membuat emosi Bobi menjadi memuncak. Ia lalu mengambil kunci roda mobil dan memukul kedua korban hingga tewas.
Menurut Bobi, ia selama ini telah lama curiga atas hubungan sesama jenis yang dilakukan antara kekasih dan kakak kandungnya itu.
Namun, tepergoknya kedua korban di kamar saat sedang ciuman membuatnya semakin marah.
“Pacar saya lebih dekat dengan kakak, makanya saya curiga. Selama ini belum ada bukti, tapi akhirnya saya lihat sendiri,” ujarnya.
Diakui Bobi, ini merupakan kali pertama kekasihnya direbut oleh korban Hendri.
Beberapa waktu lalu, pacarnya juga sempat menjalin asmara dengan kakaknya itu secara diam-diam hingga mereka pun terpaksa mengakhiri hubungan.
Foto : Ilustrasi wanita. (Kolase Tribun Medan/Instagram)
“Saya waktu itu mau hampir nikah, tapi pacar saya diambil sama kakak saya,” ujarnya.
Setelah membunuh korban, Bobi mengaku panik. Ia pun langsung memakan satu kotak racun nyamuk bakar untuk bunuh diri.
“Saya sudah tidak sanggup lagi, makanya berpikir untuk bunuh diri,” ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, dua wanita muda yang tinggal di kawasan Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan ditemukan tewas dengan kondisi mengalami penganiayaan di bagian kepala lantaran diduga menjadi korban pembunuhan, Senin (25/7/2022).
Kedua korban yang tewas tersebut adalah Hendri Rangkuti Riasari dan Meilani.
Saat ini jenazah kedua korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Palembang untuk diotopsi.
Telah tayang di Kompas.com