Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Viral

Potret Pengantin Wanita Kemudikan Traktor ke Pesta Pernikahannya, Viral dan Jadi Sorotan

Pengantin wanita itu mengendarai traktornya dan pergi menuju acara pernikahannya ditemani oleh kedua kakak.

Twitter @Anurag_Dwary
Viral wanita India kemudikan traktor ke nikahannya 

Akibat mati lampu, calon pengantin malah tertukar.

Kejadian kurang mengenakkan ini dikabarkan terjadi di New Delhi, India.

Diceritakan awalnya ada dua saudara perempuan yang akan menikah dengan pasangannya masing-masing, dalam waktu yang sama.

Namun karena mati lampu dadakan, acara itu malah berujung petaka.

Insiden itu dikabarkan terjadi minggu lalu, di mana seorang biksu tetap melanjutkan upacara pernikahan meskipun listrik padam, dilansir dari OHBULAN! Kamis, 12 Mei 2022.

Akibatnya, mereka pun secara tidak sengaja tertukar antar pengantin.

Pasangan di India malah menikah dengan keadaan bertukar pasangan
Pasangan di India malah menikah dengan keadaan bertukar pasangan (OHBULAN!)

Ayah pengantin wanita, Ramesh Lai mengatakan kepada India Times, kalau sepertinya biksu itu bingung karena kedua anak itu mengenakan gaun pengantin merah dan syal menutupi wajah mereka.

Diketahui dua saudara perempuan itu bernama Nikita dan Karishma.

Rencananya pun mereka akan menikah dengan Dangwara Bhola dan Ganesh, dua pria dari keluarga yang berbeda.

Sayangnya kesalahan itu baru disadari setelah mempelai pria membawa pulang istrinya masing-masing.

Tetapi tak disebutkan apakah kedua mempelai wanita Nikita dan Karishma tahu jika calon suami mereka tertukar.

Atas insiden tersebut, kedua pasangan itu diminta untuk mengulang kembali upacara pernikahannya.

Diolah dari artikel di TribunStyle.com
Penulis: Vidya Audina Gesty Arinda/Ika Putri Bramasti

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved