Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Bolmong

Meski Gunakan Tenda, Anak-anak Korban Banjir di Desa Batu Merah Bolmong Tetap Semangat Belajar

Banjir yang melanda wilayah Kecamatan Sangtombolang, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) merusak gedung dan fasilitas sekolah.

Penulis: Nielton Durado | Editor: Chintya Rantung
Istimewa/Dinas Pendidikan Bolmong
Anak-anak Korban banjir di Desa Batu Merah, Kabupaten Bоlmоng ketika belajar di tenda. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Banjir yang melanda wilayah Kecamatan Sangtombolang, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) merusak gedung dan fasilitas sekolah.

Dinas Pendidikan Bolmong sempat meliburkan para siswa selama satu pekan, karena kondisi gedung sekolah rusak parah.

Namun kondisi tersebut, tidak menyurutkan semangat bagi pemerintah daerah serta para siswa korban banjir untuk mengikuti proses belajar meski memiliki keterbatasan fasilitas.

Dalam segala keterbatasan, anak-anak korban banjir di Desa Batu Merah tetap bersemangat untuk belajar.

"Hari ini para siswa mulai belajar,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Bolmong Renti Mokoginta saat dihubungi Tribunmanado.co.id, Rabu (6/10/2021).

Renti mengatakan, proses belajar mengajar masih dilakukan ditenda sambil menunggu proses renovasi, pembersihan, dan perbaikan gedung sekolah yang rusak akibat diterjang banjir bandang.

Renti menjelaskan, tenda yang digunakan para siswa merupakan bantuan yang diberikan dari Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Kemeterian Pendidikan.

“Alhamdulillah, nantinya bantuan akan lebih memberikan kenyamanan para siswa untuk belajar,” kata Renti.

Sekedar diketahui, belum lama ini Desa Batu Merah, Kecamatan Sangtombolang, Kabupaten Bolmong, dilanda banjir bandang.

Selain puluhan rumah rusak, sekolah dan beberapa fasilitas pendidikan juga hancur diterpa banjir.

Hingga saat ini, Pemerintah Kabupaten Bolmong masih terus berupaya melakukan pembersihan rumah dan sekolah yang diterjang banjir. (Nie)

Tentang Bolmong

Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) adalah kabupaten di provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. Ibu kotanya adalah Lolak.

Kabupaten Bolaang Mongondow terdiri dari 15 kecamatan, 2 kelurahan, dan 200 desa dengan luas wilayah 2.871,65 km².

Jarak dari Ibu Kota Kabupaten ke Kota Manado adalah 176,7 km, atau 4 jam 32 menit perjalanan dengan kendaraan.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved